PortalMadura.Com, Sampang – Seekor ikan Paus Tutul ditemukan warga di bibir pantai Desa Bira Barat, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, Senin (13/9/2021) sekitar pukul 10:00 WIB.
Salah satu warga Sampang yang melihat langsung di lokasi, Mohammad Rifadi menyampaikan, ikan Paus Tutul itu sudah mati.
Ia memperkirakan, bangkai ikan Paus Tutul mencapai 4 meter. Pihaknya menduga ikan Paus terbawa arus air laut pada malam hari.
“Posisi ikan Paus masih ada di lokasi. Belum ada petugas untuk melakukan evakuasi,” terangnya, pada PortalMadura.Com.
Saat ini banyak warga berdatangan untuk melihat langsung ikan tersebut.(*)