Ingin Si Kecil Jadi Pribadi yang Bertanggung Jawab? Ini 4 Caranya

Avatar of PortalMadura.Com
Ingin Si Kecil Jadi Pribadi yang Bertanggung Jawab? Ini 4 Caranya
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Semua orang tua pasti ingin anaknya menjadi pribadi yang baik, bertanggung jawab, cerdas dan mandiri. Sehingga semua hal itu perlu diajarkan sejak anak masih kecil agar nantinya menjadi terbiasa. Meskipun mengajari semua itu bukan perkara mudah, salah satunya yaitu harus konsisten.

Salah satunya yaitu tanggung jawab. Agar anak bisa melakukan apa yang menjadi tanggung jawabnya mulai dari kecil, lakukan beberapa hal ini pada si kecil. Apa saja? Berikut penjelasannya:

Biarkan Mereka Membantu
Walaupun beberapa orangtua melarang anaknya untuk melakukan pekerjaan rumah, mereka tetap ingin membantu. Sebaiknya jangan melarangnya, sebab mereka penasaran ingin mencobanya.

Ajari anak melakukan aktivitas ringan, seperti menyapu rumah, membersihkan tempat tidur, dan mencuci kotak makan miliknya. Dengan demikian anak bisa mengerti prioritas pekerjaannya.

Mengadopsi Hewan Piaraan
Anak pasti senang dengan hewan piaraan seperti kucing, anjing, burung, dan ikan. Dengan merawat piaraannya, mereka bisa belajar bertanggung jawab pada makhluk lain. Orang tua bisa mengajari anaknya membersihkan kandang piaraan hingga rutin memberikan makanannya.

Mengumpulkan Kupon
Ketika anak memperoleh hadiah dari kotak sereal, mereka senang kan? Begitu pula dengan kupon warna-warni yang mereka dapatkan.

Coba ajak anak bermain game yang menghasilkan kupon, kemudian kumpulkan. Mereka bisa memilih barang-barang yang menarik baginya. Tentu cara ini bisa menghemat pengeluaran bersama.

Menyisakan Uang Saku
Jika Anda ingin anak menghemat uangnya, bisa dengan cara ini. Anda bisa mengajarinya untuk menabung sisa uang jajannya, bisa dengan membujuknya untuk membelikan benda kesukaannya dengan uang sendiri. Selain itu, anak akan berusaha menghemat uang dan bekerja keras untuk mengumpulkannya agar bisa ditabung.

Cara ini perlu dilakukan Orangtua untuk mengenalkan pada anak tentang dunia luar. Jika anak dilatih sejak dini, mereka siap bertanggung jawab pada pekerjaannya nanti. Seperti memberikannya sebuah reward atau hadiah ketika mereka rajin atau menghukumnya ketika mereka malas, tapi dengan cara yang mendidik. Seperti tidak mengajaknya jalan atau memberi uang saku lebih. Mereka akan sadar dengan kesalahannya. (okezone.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.