Jangan Ungkit Soal Mantan di Depan Pasangan, Ini 4 Bahayanya

Avatar of PortalMadura.com
Jangan Ungkit Soal Mantan di Depan Pasangan, Ini 4 Bahayanya
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Hampir setiap orang memiliki masa lalu, entah masa indah ataupun yang memilukan. Begitu halnya dengan pasangan yang Anda miliki sekarang. Bahkan mungkin ia pernah punya banyak mantan yang tidak terduga.

Tapi walaupun demikian, Anda tetap tidak perlu mengungkit soal masa lalunya. Apalagi dalam keadaan bertengkar, karena akan memperparah hubungan Anda.

Jadi, sangat penting untuk menjaga komunikasi yang baik dengan pasangan. Salah satunya dengan tidak terlalu sering mengungkit soal mantan. Sebab, ini bahayanya;

Bisa Memicu Cemburu Buta
Ketika topik soal mantan dibahas, biasanya akan muncul perasaan membanding-bandingkan. Rasa cemburu buta bahkan bisa muncul begitu saja. Kalau hal ini tidak segera diatasi, hubungan pun bisa makin renggang. Rasa saling percaya akan berkurang karena makin kuatnya perasaan tidak bisa move on dari masa lalu.

Membuka Luka Lama Bisa Memicu Luka Baru
Mungkin pasangan Anda punya luka sendiri dari hubungannya yang pernah gagal di masa lalu. Dan ia sebenarnya tak pernah ingin hal itu diungkit kembali. Tapi begitu Anda mengungkitnya, secara tidak langsung Anda malah menorehkan luka yang baru.

Atau ketika Anda membandingkan pasangan Anda yang sekarang dengan mantan, dia jelas akan tersinggung dan terluka karena merasa tidak diterima apa adanya.

Komitmen yang Sudah Dibangun Berisiko Hancur Seketika
Hubungan susah bertahan bila tidak ada komitmen di dalamnya. Tapi kalau komunikasi tidak dijaga dengan baik, komitmen bisa hancur dengan mudah. Perkara soal mantan yang membuat komunikasi tidak nyaman pun bisa membuat komitmen yang sudah dibangun sejak lama hancur begitu saja.

Semakin Sulit untuk Melangkah ke Depan Bersama
Makin banyak persoalan masa lalu yang dibahas dan diungkit, makin susah untuk melangkah ke depan. Terjebak di masa lalu akan membuat Anda makin berat menyongsong masa depan yang ada. Selain itu, Anda juga perlu ingat bahwa setiap orang bisa berubah. Masing-masing orang pun berhak untuk memiliki lembaran baru dalam hidup. (vemale.com/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.