Jelang Hari Pertama Ramadan, Warga Sumenep ‘Serbu’ Pasar Tradisional

Avatar of PortalMadura.com
Jelang Hari Pertama Ramadan, Warga Sumenep 'Serbu' Pasar Tradisional
Para pedagang Pasar Anom Sumenep saat menggelar dagangannya (Taufikurrahman @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, – Sehari menjelang puasa / 2021 M, warga Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, ‘tumplek' di pasar tradisional setempat, Senin (12/4/2021).

Mereka membeli kebutuhan berbagai komoditas, khususnya rempah-rempah, daging sapi, dan daging ayam untuk persiapan makan sahur dan buka puasa Ramadan tahun ini.

Kepala Bidang Perdagangan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Sumenep, Ardiansyah Ali Sochibi mengatakan, pengunjung pasar menjelang hari pertama puasa Ramadan meningkat hingga 50 persen dibanding hari-hari biasa.

Mereka mempersiapkan kebutuhan sembako dan kebutuhan lainnya, seperti daging sapi, daging ayam, sayuran, dan bumbu-bumbu lainnya.

“Umumnya, mereka mencari bahan basahan seperti daging,” katanya.

Sementara, salah seorang pengunjung , Hayat mengaku kebutuhan pada bulan Ramadan meningkat dari hari-hari biasanya.

Bila sebelumnya, kebutuhan dapur hanya membeli pada pedagang sayur keliling. Namun, pada bulan puasa sudah dipersiapkan lebih awal dan mencari di pasar.

“Karena kebutuhan keluarga banyak, saya sengaja belanja ke pasar Anom Sumenep,” terangnya.

Menurutnya, sudah kebiasaan setiap menjelang puasa hari pertama, ia bersama keluarga lainnya belanja cukup banyak. “Sudah seperti tradisi buat persiapan sahur dan buka puasa,” katanya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.