Jelang Lebaran, Begini 7 Cara Atur Kondisi Keuangan

Avatar of PortalMadura.com
Jelang-Lebaran,-Begini-7-Cara-Atur-Kondisi-Keuangan
Ilustrasi (solopos.com)

PortalMadura.Com – Menjelang hari raya Idul Fitri, kebanyakan orang membutuhkan dana lebih. Biasanya mereka membeli untuk keperluan , misalnya baju baru, kue-kue, bahan makanan dan yang lainnya. Bagi yang sudah menerima Tunjangan Hari Raya (THR) tentu sedikit membantu memenuhi kebutuhan itu.

Tapi sayangnya, THR terkadang tidak cukup membantu sehingga kebanyakan masih merasa kurang dengan dana yang ada. Berhutang bukan menjadi alasan yang tepat ya, maka lebih baik atur ulang kondisi keuangan Anda dengan semua yang akan dibelanjakan. Intinya, jangan sampai pengeluaran lebih besar dari pendapatan Anda.

Dilansir PortalMadura.Com, Senin (25/4/2022) dari laman Idntimes.com, berikut beberapa tips agar bisa memastikan kondisi finansial Anda seimbang menjelang lebaran:

Jangan Mencampurkan Gaji Bulanan dengan Uang THR

Tips pertama untuk memastikan kondisi finansial Anda tetap seimbang menjelang lebaran yaitu, dengan cara gak mencampurkan gaji bulanan dengan THR yang Anda dapatkan. Pisahkan dan buatlah rincian yang detail tentang apa saja kebutuhan untuk hari lebaran nanti.

Gunakan uang THR yang Anda dapatkan untuk membelanjakan keperluan menjelang lebaran. Berusahalah untuk gak berbelanja secara berlebihan, agar gaji bulanan bisa Anda masukkan ke dalam . Berusahalah berhemat dan disiplin dalam hal mengatur keuangan, ya. Bijaklah juga ketika Anda sedang memenuhi kebutuhan menjelang lebaran.

Buatlah Anggaran Kebutuhan Lebaran secara Jelas

Semakin jelas rincian yang Anda buat, maka kondisi finansial akan bisa seimbang. Pengeluaran untuk keperluan di hari lebaran, gak akan menghabiskan pendapatan maupun tabungan yang Anda miliki. Dengan merinci kebutuhan lebaran, hal tersebut dapat membantu Anda agar gak sampai berlebihan dalam mengeluarkan uang.

Buatlah anggaran untuk keperluan bahan-bahan makanan lebaran, anggaran membeli baju lebaran, anggaran untuk memberikan uang kepada saudara, anggaran mudik lebaran, serta yang lainnya. Dengan merincinya secara jelas, kondisi finansial Anda tidak akan berantakan, apalagi hingga kekurangan setelah lebaran selesai.

Jangan Lupa untuk Tetap Memiliki Simpanan Dana

Memiliki simpanan dana akan membantu Anda tetap seimbang, meski di hari lebaran biasanya akan mengeluarkan banyak biaya untuk memenuhi berbagai kebutuhan. Simpanan dana yang Anda miliki, bisa Anda gunakan jika suatu saat ada kebutuhan darurat yang mengharuskan Anda mengeluarkan uang di saat itu juga.

Sisihkan pendapatan Anda untuk simpanan, jika suatu saat dibutuhkan, maka Anda gak akan kebingungan untuk mencari dana tambahan. Selain akan membuat Anda menjadi disiplin dalam hal mengatur keuangan, setelah lebaran nanti, Anda gak akan kehabisan dana untuk keperluan lainnya.

Menahan Diri Ketika Melihat Diskon yang Banyak Ditawarkan

Sudah menjadi tradisi di saat lebaran, pusat-pusat perbelanjaan pasti akan banyak menawarkan diskon. Bagi Anda yang ingin kestabilan kondisi finansialnya terjaga, maka belajarlah untuk menahan diri agar tidak tergoda saat melihat diskon yang sangat menggiurkan.

Seperti yang sudah sering terjadi sebelumnya, menjelang lebaran pasti akan ada saja baju atau barang-barang lainnya yang sangat menarik, dan harganya juga unik alias banyak potongan. Pastikan bahwa Anda tidak akan mudah tergoda dengan hal tersebut, meski saat ini Anda sedang memegang banyak uang.

Menggunakan Pendapatan dan THR secara Tepat

Menjelang lebaran, pasti ada saja kebutuhan yang Anda ingin bisa memenuhinya. Momen lebaran memanglah spesial, tapi ingatlah mengenai pengelolaan keuangan, Anda harus tetap bisa tepat dalam menggunakannya. Perhitungkan segala sesuatu sebelum Anda mengalokasikan dana yang Anda miliki.

Siapkan dana untuk membeli makanan, dana untuk mudik, dana untuk berbagi, serta dana-dana lain. Pastikan untuk tidak menggunakan dana-dana tersebut untuk keperluan yang lainnya, apalagi hanya untuk membeli sesuatu yang kurang penting. Jaga keseimbangan finansial Anda dengan cara menggunakan pendapatan bulanan dan THR secara tepat, sesuai dengan apa yang telah Anda tentukan dan persiapkan sebelumnya.

Memastikan bahwa kondisi finansial seimbang menjelang lebaran, akan membuat momen lebaran Anda semakin menyenangkan. Bisa berkumpul bersama keluarga, tanpa khawatir akan kehabisan uang setelahnya. Momen berlebaran pasti akan semakin membahagiakan, bukan?

Menjelang lebaran Anda akan menerima pendapatan tambahan. Namun, bukan berati Anda harus menghamburkannya. Jaga keseimbangan finansial Anda dengan beberapa tips di atas, agar Anda dan keluarga bisa menikmati hari lebaran dengan penuh kebahagiaan. Finansial yang seimbang akan membuat Anda tenang dan tidak merasakan cemas yang berlebihan setelahnya, akibat pengeluaran yang tidak dikendalikan.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.