PortalMadura.Com, Sampang – Harga cabai merah di Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur kini dipatok Rp50 ribu perkilogram atau mengalami kenaikan Rp10 ribu dari harga sebelumnya.
“Dari Rp. 40 ribu per kilogram naik menjadi Rp 45 ribu hingga Rp 50 ribu per kilogram,” terang Kasi Informasi Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sampang, Busar Wibisono, Minggu (2/6/2019).
Harga sembilan bahan pokok (sembako) yang lain, menurutnya tidak mengalami kenaikan atau harga masih stabil menjelang hari raya Idul Fitri, 1 Syawal 1440 H.
Masyarakat tidak perlu khawatir terhadap semua stok kebutuhan bahan pokok. “Begitu juga stok sembako tetap aman dan cukup hingga lebaran nanti. Walau pun harga cabai mengalami kenaikan,” katanya.
Pemerintah daerah terus melakukan pemantauan perkembangan kebutuhan bahan pokok agar tidak terjadi lonjakan harga.(*)