Jelang Tahun Baru 2019, Penjualan Knalpot Brong Tak Dilarang

Avatar of PortalMadura.Com
Jelang Tahun Baru 2019, Penjualan Knalpot Brong Tak Dilarang
Ist. net

PortalMadura.Com, – Kepolisian Resort (Polres) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mewanti-wanti kepada masyarakat agar tidak merayakan malam pergantian secara berlebihan, seperti konvoi dan kegiatan lain yang mengganggu ketertiban umum.

Kanit Dikyasa Satlantas Polres Pamekasan, Ipda Sri Sugiarto menyampaikan, pihaknya telah memberi himbauan kepada masyarakat dan kawula muda secara khusus untuk tidak melakukan konvoi dan menggunakan . Sebab tindakan itu melanggar undang-undang lalu lintas.

“Kami sudah sampaikan kepada masyarakat agar menciptakan suasana tertib di malam tahun baru 2019. Kami juga sudah himbau kepada bengkel-bengkel agar tidak menyetel mesin untuk anak-anak muda dan juga knalpot brong,” katanya, Rabu (26/12/2018).

Sri tidak menampik jika pihaknya tidak bisa melarang penjual suku cadang menjual knalpot brong, namun yang pasti pembeli atau pemakai harus tahu diri jika knalpot tidak sesuai standar itu dilarang. Knalpot brong bisa dipasang hanya untuk hiasan atau kontes.

“Cuman kami harapkan agar tidak menjual dulu, memang untuk penjual tidak risiko, yang risiko itu untuk pembeli. Kalau ada pertanyaan karena ada yang jual, sekarang tergantung pembeli berguna atau tidak. Sama dengan jual ban motor kecil itu, tapi kalau hanya untuk pajangan atau kontes tidak masalah. Tapi bergerak dari rumah ke tempat kontes itu harus dinaikkan ke kendaraan barang,” jelasnya.

Pihaknya sudah menyiapkan personil yang akan mengamankan lalu lintas pada malam tahun baru masehi tersebut. Baik di pos pantau atau di simpul-simpul jalan di wilayah Pamekasan. Sehingga apabila ada pengendara yang tidak memperhatikan himbauan polisi akan ditindak tegas sesuai dengan ketentuan yang berlaku sebagai efek jera. (Marzukiy/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.