Jumlah Madrasah di Bawah Naungan Kemenag Sumenep Capai 944 Lembaga

Avatar of PortalMadura.com
Jumlah Madrasah di Bawah Naungan Kemenag Sumenep Capai 944 Lembaga
dok. Kasi Pendma Kemenag Sumenep, Mohammad Tawil (Foto: Samsul Arifin)

PortalMadura.Com, di bawah naungan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, relatif banyak. Dari tingkat Madrasan Ibtidaiyah (MI), hingga Madrasan Aliyah (MA) mencapai 944 lembaga.

“Jumlah MI sebanyak 500 lembaga, MTs 300 lembaga dan MA sebanyak 144 lembaga,” kata Kasi Pendidikan Madrasah, , Moh Tawil, Rabu (10/1/2018).

Kendati demikian, Kemenag tetap tidak membatasi pendirian lembaga pendidikan. Jumlah lembaga pendidikan yang mencapai 944 lembaga itu baru di bawah naungan Kemenag, sementara di bawah naungan Disdik juga tidak jauh berbeda.

“Pendirian lembaga pendidikan tidak dibatasi, silahkan ajukan pendirian lembaga pendidikan selama mendapatkan dukungan dari warga sekitar,” ucapnya.

Ia menyampaikan, salah satu syarat mendirikan lembaga pendidikan, memiliki lahan yang sudah diwakafkan, tenaga pendidiknya siap dan ada lokalnya.

“Meskipun belum ada peserta didiknya tetap diperbolehkan. Tetapi ketika mengurus izin tetap tidak ada siswanya, maka dengan sendirinya tidak akan diberikan izin. Selama ini banyak madrasah yang tidak ada siswanya dan akhirnya gagal saat diakreditasi,” tukasnya. (Arifin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.