Kabel Mesin Pompa Pengendali Banjir Sampang Dicuri Maling

Avatar of PortalMadura.com
Tak Berfungsi, Kabel Mesin dan Satu Pompa Pengendali Banjir Sampang Dicuri Maling
Bupati Sampang, H. Slamet Junaidi Tinjau Mesin Pompa Air Sungai Kali Kemuning

PortalMadura.Com, Kabel mesin pompa air lumpur di sungai kali Kemuning Kecamatan Kota Sampang, Madura, Jawa Timur, hilang digasak maling.

Ada lima titik mesin pompa air sungai kali Kemuning pengendali banjir. Menyebar di Jalan Delima, Kelurahan Gunung Sekar, Jalan Bahagia, Kelurahan Rongtengah.

Selain itu, di Jalan Kampung Kajuk, Kelurahan Rongtengah, Jalan Teratai, Kelurahan Dalpenang, dan Desa Panggung, Kecamatan Kota setempat.

“Kami memastikan empat mesin pompa air sungai sudah berfungsi. Ada pompa air plus satu pompa lumpur tidak berfungsi karena kabel power mesin diambil pencuri. Kasusnya sedang proses di Pengadilan Negeri,” kata , H. Slamet Junaidi, Senin (6/1/2020).

Baca Juga:  Rencana Perampingan OPD Pamekasan Dievaluasi Pemprov Jatim

Saat Inspeksi Mendadak (Sidak) di lima titik pompa air itu, pihaknya mengaku akan mengusulkan kepada pemerintah provinsi guna melakukan pengadaan kabel power mesin yang dicuri maling.

Ba Idi (sapaan akrabnya), terus berupaya untuk meminimalisir bencana banjir. Bahkan, ia optimis banjir tahunan akan mampu diatasi.

“Tentu menjadi tanggung jawab bersama. Serta masyarakat punya rasa memiliki, saling membantu supaya pengendalian banjir bisa diantisipasi sedini mungkin,” ujarnya.

Pemerintah daerah, meminta kesadaran kepada masyarakat, terutama di bantaran kali supaya tidak membuang sampah sembarangan, khususnya sampah plastik.

“Kami sudah perintahkan petugas Dinas Lingkungan Hidup untuk melakukan pembersihan sampah yang ada di sungai,” jelasnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.