PortalMadura.Com, Bangkalan – Kebakaran melanda perumahan ASDP pelabuhan Kamal, Bangkalan Madura Jawa Timur, Kamis (18/7/2019) malam.
Pantauan di lokasi, ada lima rumah yang ludes di lalap si jago merah. Perumahan itu terletak di utara pelabuhan timur Kamal Bangkalan atau sekitar 100 meter ke utara.
Belum diketahui penyebab sumber api yang berkobar sejak pukul 22.20 WIB tersebut. Warga berusaha melokalisir api dengan alat seadanya sebelum petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian.
“Penyebabnya kurang tahu juga, mas. Ada yang menduga konsleting listrik,” kata salah seorang warga setempat Musaffak (40).
Saksi mata ini menyebutkan ada lima rumah yang ludes terbakar tak tersisa dan tiga rumah lainnya sebagian yang terbakar.
Menurutnya, api sangat cepat membakar perumahan ASDP Pelabuhan Kamal, Bangkalan dan warga kewalahan melokalisir kobaran api.
Pantau PortalMadura.Com, ada dua unit pemadam kebakaran yang tiba di lokasi. Petugas pemadam kebakaran berjibaku untuk melokalisir api.
Hingga berita ini dilansir PortalMadura.Com belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang.(*)
Tonton Video Kebakaran Perumahan ASDP Kamal Bangkalan
https://www.youtube.com/watch?v=B1yguz1QdWs