Kenali 15 Manfaat Sawi Hijau bagi Kesehatan yang Jarang Anda Ketahui

Avatar of PortalMadura.com
Kenali 15 Manfaat Sawi Hijau bagi Kesehatan yang Jarang Anda Ketahui
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Sayuran hijau sudah tidak asing lagi bagi masyarakat, salah satunya adalah . Tak cuma jadi pemanis sajian saja, sawi hijau memang memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh.

Mungkin belum banyak yang tahu, betapa sawi hijau mengandung banyak nutrisi baik dan penting bagi tubuh. Kandungan mineral, vitamin A, vitamin B kompleks hingga vitamin C dan K.

Bahkan juga memiliki kandungan sodium, zat besi, kalium, dan fosfor, membuat tak diragukan lagi. Selain kaya manfaat, harga sawi hijau cukup terjangkau dan mudah ditemui hampir di seluruh wilayah Indonesia.

Seperti yang dilansir PortalMadura.Com dikutip dream.co.id, agar lebih jelasnya Anda bisa simak manfaat sawi hijau berikut ini.

Antioksidan
Hampir semua sayuran dan buah-buahan yang mengandung antioksidan pasti memiliki bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Antioksidan mampu memperbaiki kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Selain itu, antioksidan yang terkadung dalam vitamin A dan C mampu mencegah stres oksidatif pada tubuh.

Kaya Serat
Selain mengandung antioksidan, sawi hijau kaya akan serat yang baik untuk kesehatan pencernaan. Serat mampu memperlancar jalannya pencernaan, mengurangi risiko berbagai penyakit pencernaan seperti kanker lambung, sembelit hingga hemoroid.

Kandungan Phytochemical
Kebanyakan sayuran hijau pasti mengandung phytonutrient yang digunakan untuk melindungi tanaman. Apabila sayuran hijau seperti sawi hijau dikonsumsi manusia, kandungan phytonutrient di dalamnya akan berperan sebagai pelindung tubuh manusia dari berbagai jenis penyakit dan masalah lingkungan yang tidak sehat.

Detoksifikasi
Tubuh manusia secara berkala bisa memunculkan racun, entah dari makanan yang dikonsumsi atau pengaruh dari lingkungan yang kurang sehat. Untuk menjaga tubuh tetap kuat dan sehat, racun tersebut harus dikeluarkan dari tubuh. Salah satu caranya dengan detoksifikasi yang bisa diperoleh dari konsumsi sawi hijau secara teratur.

Mengatur Kolesterol
Berbagai masalah kesehatan tubuh disebabkan tingginya kadar kolesterol, seperti penyakit jantung, diabetes dan berbagai masalah kesehatan lainnya. Masalah ini bisa dicegah dengan mengonsumsi sawi hijau, karena sawi hijau mampu mengatur kadar kolesterol, menurunkan kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik.

Imunitas Tubuh
Tidak hanya buah jeruk saja yang memiliki kandungan vitamin C yang baik untuk sistem kekebalan dan imunitas tubuh. Sawi hijau juga mengandung vitamin C yang bisa mencegah kerusakan sel dan mencegah berbagai penyakit.

Merawat Penyakit Proriasis
Penyakit proriasis adalah penyakit peradangan kulit yang membuat kulit menjadi kering, menebal, bersisik, mudah mengelupas dan muncul ruam merah. Kondisi ini disebabkan oleh kekebalan tubuh dan keturunan, walau belum bisa dipastikan kebenarannya. Untuk mengatasi kondisi ini, konsumsi sawi hijau bisa dijadikan pilihan karena kemampuannya sebagai anti peradangan yang baik.

Mencegah Kanker Usus
Sifat anti peradangan dalam sawi hijau mampu mencegah kehadiran kanker, khususnya kanker usus. Manfaat sawi hijau ini didukung dengan kandungan vitamin C yang berperan sebagai antioksidan yang mampu mencegah kerusakan sel dan menghambat pertumbuhan sel kanker dalam tubuh.

Mengatasi Masalah Pernapasan
Vitamin C memang menyimpan banyak manfaat baik bagi tubuh. Selain bersifat anti peradangan dan mampu meningkatkan imunitas, vitamin C dalam sawi hijau mampu meredakan masalah sinus dan asma. Cukup dengan rutin mengonsumsinya sehari-hari, maka masalah pernapasan akan mereda.

Baik untuk Menopause
Wanita berusia lebih dari 50 tahun, umumnya akan mengalami menopause, kondisi di mana hormon reproduksinya berkurang dan menyebabkan berbagai gejala kesehatan tubuh. Seperti kesehatan tulang yang menurun, kulit yang semakin kendur dan masalah kesehatan lainnya. Untuk mengatasi berbagai masalah menopause, sawi hijau dapat dimanfaatkan sebagai menu konsumsi harian.

Merawat Kulit
Kulit yang sehat adalah kulit yang kelembabannya terjaga, tidak terlalu kering dan tak banyak berminyak. Untuk menunjang kesehatan kulit, dibutuhkan vitamin E dan C yang meningkatkan produksi kolagen. Kedua vitamin ini bisa kita jumpai di sawi hijau dan bisa kita peroleh manfaatnya dengan mengonsumsinya secara rutin.

Baca Juga: Gegara Sepele, Warga Bangkalan Dibacok Delapan Orang

Menjaga Stamina Tubuh
Meningkatnya imunitas tubuh akan membuat sumber penyakit menjauh dari tubuh. Kondisi tersebut akan sangat berpengaruh ke stamina tubuh. Peran vitamin C memang penting untuk menjaga stamina tubuh agar tetap bugar dan sehat.

Pemenuhan Nutrisi Harian
Kandungan nutrisi sawi hijau yang lengkap, membuat siapa saja yang mengonsumsi sawi hijau akan terpenuhi kebutuhan nutrisi hariannya. Dalam 100 gram sawi hijau yang sudah dimasak, terkandung 3 gram serat, 3 gram protein, 524% vitamin K, 59% vitamin C dan masih banyak lagi.

Menyehatkan Pencernaan
Kandungan serat yang terdapat di sawi hijau sangat baik untuk menjaga kesehatan pencernaan. Serat akan membantu lambung dan usus dalam menyerap nutrisi makanan dan meneruskannya ke usus besar. Dengan saluran yang lancar, tentu organ-organ pencernaan akan terjaga kesehatannya.

Memperlancar BAB
Dengan pencernaan yang sehat dan lancar, Buang Air Besar (BAB) akan jauh lebih mudah. Aliran sampah makanan di usus besar yang tak terganggu, akan membuat perjalanan sisa-sisa makanan untuk keluar tubuh sebagai tinja tidak akan terhambat dan BAB akan lebih lancar.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.