Kerusakan Akibat Puting Beliung Landa Lima Desa di Saronggi Sumenep

Avatar of PortalMadura.com
Kerusakan Akibat Puting Beliung Landa Lima Desa di Saronggi Sumenep
Petugas gabungan melakukan pendataan kerusakan akibat puting beliung di Kecamatan Saronggi, Sumenep (Ist)

PortalMadura.Com, – Puting beliung atau angin yang mempunyai kekuatan merusak menerjang lima desa di Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Lima desa tersebut, Desa Kambingan Timur, Desa Talang, Desa Muangan, Juluk, dan Desa Nambakor.

Kasubag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti S, Minggu pagi (28/2/2021) menjelaskan, hujan lebat yang disertai puting beliung mengakibatkan beberapa rumah warga rusak, pohon tumbang dan fasilitas umum lainnya rusak.

“Tidak ada korban jiwa untuk bencana alam di Saronggi ini,” katanya.

Awalnya, angin tidak terlalu kencang disertai gerimis terjadi pukul 17.00 – 18.45 WIB, Sabtu (27/2/2021). Namun, pada pukul 18.45 – 19.15 WIB hujan lebat terjadi dan angin kencang. “Disusul puting beliung terjadi dan PLN padam,” terangnya.

Berikut data sementara, kerusakan yang terjadi beliung di wilayah Kecamatan Saronggi, Sumenep.

Desa Kambingan Timur

Pohon tumbang menimpa atap asbes teras rumah milik Ach. Yono, genting dapur milik Ruslan rusak, dan tiang sekeliling lapangan futsal roboh.

Tiang lampu penerangan jalan roboh melintang di Jalan Dusun Nangger, dan pohon tumbang melintang di Jalan Dusun Nangger.

Salah seorang warga, Ibu Siti Oktavia diduga jari kaki kiri digigit serangga dan dievakuasi ke Puskesmas Saronggi.

Desa Talang

Atap rumah warga rusak, milik Samhari (70) dan Mursidi (30) serta atap kamar mandi milik Leo Redno (35). Kerugian ditaksir masing-masing Rp500 ribu. Selain itu, pohon tumbang di depan rumah Rusdi, Dusun Laok Lorong.

Desa Muangan

Pohon tumbang mengakibatkan genting rumah Musahrafa (45) rusak. Kerusakan atap kamar rumah juga dialami Ramli (45), Sitiyum (42), Itok (44), Samik (45), Rusnal (59), Surahmo (46), Amiruddin (60), Maski (57), dan Muknim (60).

Desa Juluk

Kerusakan atap asbes rumah dialami Siti Nurhasanah, Riyanto, dan Durahman serta pohon tumbang di Jalan PUD Saronggi-Juluk menuju Kecamatan Lenteng, Sumenep.

Desa Nambakor

Rumah roboh milik Sura'i (95) di Dusun Tegah, RT 007/002 dan genting rumah milik Misnal (49) warga RT 006/002 terhempas angin.

Pasca hujan aliran listrik untuk Desa Kambingan Timur, Desa Talang, Desa Juluk, Desa Nambakor dan Desa Muangan dalam keadaan padam.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.