PortalMadura.Com – Sudah tidak asing lagi dengan face mist atau face spray. Salah satu produk kecantikan yang satu ini sebagai pelengkap skincare Anda yang ditujukan untuk melembapkan wajah dengan praktis, tanpa merusak riasan. Sekali semprot sudah cukup untuk membantu mengatasi kekeringan. Sangat mudah dan tidak ribet untuk dibawa travelling.
Selain memiliki manfaat untuk melembapkan dan menyegarkan wajah, face mist juga memiliki aneka manfaat lainnya yang jarang diketahui. Berikut ini penjelasan selengkapnya, dilansir dari laman Merdeka.Com, Sabtu (24/10/2020):
Menyegarkan Kulit
Memiliki rutinitas di luar ruangan tentu saja akan membuat wajah mudah kusam dan kering. Anda bisa menyemprotkan face mist pada siang hari disela rutinitas sehingga kulit akan tetap lembap dan segar.
Memberikan Kesan Glowing
Face mist juga mampu memaksimalkan kesan glowing pada makeup. Face mist akan membantu kulit agar terlihat lebih sehat dan terlihat cantik natural.
Menenangkan Kulit Sekaligus Pikiran
Banyak diantara produk face mist yang diciptakan dengan tambahan aromatheraphy di dalamnya seperti ekstrak Levender, Chamomile dan Neroli yang mampu menenangkan , meningkatkan sirkulasi darah, meremajakan kulit serta mampu mengurangi masalah depresi, insomnia dan kecemasan.
Menjadikan Makeup Lebih Tahan Lama
Kandungan pada face mist yang tidak meninggalkan residu, membuat produk ini bisa digunakan kapan saja. Anda bisa menyemprotkan sebelum dan sesudah memakai makeup sehingga makeup akan bertahan lebih lama.
Menyehatkan Kulit Wajah
Kandungan antioksidan, vitamin, mineral, asam amino dan ekstrak tumbuhan alami pada face mist akan membantu meningkatkan kesehatan dan memperbaiki tekstur pada kulit wajah. Bisa dibayangkan jika Anda rutin menggunakannya maka kulit akan terus ternutrisi dengan baik.