Ketinggian Air Masih 30 cm, Lalu Lintas Kecamatan Batuan-Lenteng Terganggu

Avatar of PortalMadura.com
Ketinggian Air Masih 30 cm, Lalu Lintas Kecamatan Batuan-Lenteng Terganggu
Motor macet yang nekat menerobos banjir di Jalan Raya Lenteng, Sumenep, Rabu (20/1/2021) sore. (Istimewa)

PortalMadura.Com, – Banjir yang melanda Desa Jambu, Kecamatan Lenteng, membuat arus lalu lintas dari Kecamatan Batuan menuju Lenteng, Sumenep, Madura terganggu, sore ini, Rabu (20/1/2021).

“Ketinggian air masih 30 sentimeter. Kami sedang di lokasi,” terang Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumenep, Abd Rahman Riadi melalui sambungan telepon pada PortalMadura.Com.

Banjir kiriman dari wilayah utara itu membuat jalan penghubung antar kecamatan sempat lumpuh pasca hujan deras melanda wilayah Sumenep, Madura.

Saat ini, ia berada di lokasi banjir Desa Jambu sambil mengatur lalu lintas bersama petugas lainnya. “Ini memang lokasi langganan banjir,” katanya.

Areal pondok Pesantren Mathlabul Ulum, Jambu, Lenteng, juga diterjang banjir. Air mengalir deras dari wilayah utara.

Sampai berita ini dilansir PortalMadura.Com belum ada laporan korban jiwa maupun kerusakan bangunan akibat banjir tersebut. “Korban dan bangunan rusak belum ada laporan,” katanya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.