PortalMadura.Com, Sumenep – Kementerian Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia (KKP RI) mendistribusikan bantuan sosial berupa nasi ikan bungkus kepada warga di wilayah Kota Sumenep, Madura, Jawa Timur, Kamis (7/5/2020).
Dalam pelaksanaannya, KKP RI menggandeng HMI Cabang Sumenep sebagai mitra. Kegiatan tersebut terwujud atas inisiasi pengurus BPP HIPMI melalui program semarak ‘Makan Ikan’ untuk warga Sumenep.
“Tidak hanya di Sumenep saja. Namun juga di kota-kota lain. Acara ini adalah bagian dari program semarak makan ikan di tengah pandemi corona,” kata pengurus BPP HIPMI, Amiril di Sumenep.
Program yang dikerjasamakan dengan HMI Sumenep akan dilaksanakan selama 5 hari dengan 100 bungkus nasi dan ikan setiap hari.
“Kita giatkan selain untuk membantu masyarakat yang terpapar dampak covid, kita maksudkan juga sebagai cara untuk menyerap hasil laut nelayan yang pendapatannya menurun selama pandemi Covid-19,” ujarnya.
Ketua Umum HMI Cabang Sumenep, Syaihol Hadi menyampaikan, kegiatan ini merupakan bentuk sinergi HMI Cabang Sumenep dalam membantu masyarakat pada posisi mewabahnya Covid-19.
“Titik yang menjadi sasaran penyaluran hari ini adalah sopir, tukang becak, dan tukang ojek. Ini semua untuk maksimalisasi bantuan agar benar-benar tepat sasaran,” terangnya.
Dengan makan ikan, kata dia, sangat baik untuk kekebalan tubuh sehingga dapat membantu stamina masyarakat dalam melawan covid-19 ini.(*)