Kombinasikan Aloe Vera Gel dengan 3 Bahan Ini, Dijamin Kulit Jadi Cantik

Avatar of PortalMadura.com
Kombinasikan Aloe Vera Gel dengan 3 Bahan Ini
Ilustrasi (Fimela.com)

PortalMadura.Com – Belakangan ini aloe vera gel lagi hits di dunia kecantikan. Pasalnya, ia hadir dengan sejumlah manfaat bagi kulit seseorang. Persentase kemurnian aloe vera (lidah buaya) antara 50 persen hingga 98 persen.

Tidak heran, jika aloe vera bisa menjadi solusi dari berbagai masalah kecantikan. Misalnya mulai dari kulit kering, rambut rusak, sunburn (terbakar sinar matahari) hingga adanya kantung mata.

Aloe vera gel memang bisa dioleskan secara langsung, tapi selain itu ternyata juga bisa diolah menjadi masker. Caranya yaitu dengan mengombinasikan dengan bahan-bahan lain yang juga bermanfaat bagi kulit.

Lantas, apa saja campuran masker tersebut?.

Dilansir Merdeka.com, yang dikutip dari Healthline, berikut ini beberapa resep masker yang bisa dibuat dengan aloe vera gel:

Masker , Madu, Kayu Manis

Sejak dahulu, lidah buaya dikenal memiliki sejumlah manfaat bagi perawatan, khususnya rambut. Selain itu, lidah buaya memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu mengendalikan dan mengurangi bakteri penyebab jerawat.

Dua bahan lain yang telah terbukti memiliki efek yang sama adalah kayu manis dan madu. Jadi, gabungkan ketiganya untuk mendapatkan wajah bebas jerawat.

Bahan :

2 sendok makan madu murni
1 sendok makan aloe vera gel
1/4 sendok makan bubuk kayu manis

Instruksi:

Campur semua bahan yang telah disediakan tersebut, kemudian aplikasikan pada wajah Anda. Jangan dulu dibasuh, tunggu dan diamkan selama 5 hingga 10 menit. Setelah dirasa meresap secara merata, bilas wajah sampai bersih.

Masker Aloe Vera Gel dan Sari Lemon

Pernah membuat campuran antara aloe vera gel dengan sari lemon?. Jika belum, Anda wajib mencobanya. Karena, masker wajah dengan lidah buaya dan sari lemon akan membuat wajah Anda terlihat segar.

Tidak hanya itu, bagi Anda yang memiliki masalah di bagian hidung seperti pori-pori yang menumpuk, Anda juga bisa mengaplikasikannya. Dengan begitu, pori-pori Anda akan lebih bersih.
Uji klinis menunjukkan kalau sifat asam lemon efektif untuk membersihkan pori dan mengatasi jerawat. Jadi, yuk ikuti beberapa tahapan ini untuk membuat campuran maskernya:

Bahan:

2 sendok makan aloe vera gel
1/4 sendok teh sari lemon

Instruksi:

Caranya hampir sama dengan yang sebelumnya, Anda hanya cukup mencampurkan semua bahan dan aplikasikan pada wajah. Selanjutnya, diamkan selama 5 hingga 10 menit, kemudian bilas wajah sampai bersih.

Masker Aloe Vera Gel dan Tea Tree Oil

Kedua bahan ini, baik aloe vera atau lidah buaya dan tea tree oil (minyak pohon teh) sama-sama memiliki sifat antibakteri. Jika Anda mengombinasikan kedua bahan tersebut bisa menjadikan kulit mulus dan bebas masalah. Mau coba?. Yuk buat resepnya di bawah ini:

Bahan:

2 sendok makan aloe vera gel
1 sendok makan air
2-3 tetes tea tree oil

Instruksi:

Dari bahan-bahan yang sudah disiapkan tersebut, Anda hanya perlu mencampurkannya. Setelah itu, aplikasikan pada area wajah. Langkah selanjutnya, diamkan terlebih dulu kurang lebih selama 5 hingga 10 menit. Kemudian bilas wajah sampai bersih.

Baca Juga : Cara Membuat Masker Lidah Buaya yang Bikin Halus Kulit Wajah

Itulah beberapa rekomendasi campuran aloe vera gel dengan bahan lainnya untuk dijadikan masker. Semoga bermanfaat dan kulit Anda bisa mendapatkan manfaat baiknya. Selamat mencoba.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.