Kontra Martapura FC, Perssu Kaisar Madura Jadi Juara III pada Ajang ISC B 2016

Avatar of PortalMadura.Com
Perssu Kaisar Madura Vs Martapura FC (Foto: banjarmasin.tribunnews.com)
Perssu Kaisar Madura Vs Martapura FC (Foto: banjarmasin.tribunnews.com)

PortalMadura.Com – Laga perebutan Juara III ajang Indonesia Soccer Championship (ISC) B 2016 antara Kaisar Madura () kontra Martapura FC, di Stadion Gelora Manahan, Solo, Sabtu (17/12/2016) sore, berakhir dengan membanggakan tim Laskar Kuda Terbang, julukan Perssu.

ungguli Martapura FC dengan skor 2-1. Kemenangan kali ini, membawa Perssu pada Juara III pada ajang ISC B 2016.

Martapura FC asuhan Frans Sinatra Huwae yang mengenakan jersey serba merah bertekuk atas Perssu tim asuhan Salahudin yang mengenakan kostum hijau-hijau-kuning, pada adu penalti.

Pada babak pertama, Martapura FC sebenarnya terbilang lebih banyak mempunyai kesempatan mencetak gol, namun peluang itu belum mampu dikonversikan menjadi gol. Hingga berakhir babak pertama skor imbang, yakni 0-0.

Disusul pada babak kedua, tensi pertandingan kedua kesebelasan semakin memanas. Saling serang dengan formasi yang sama yakni menggunakan 4 bek 4 pemain tengah dan 2 penyerang, sama-sama tak mampu membobol mestar gawang.

Wasit Suyanto asal Semarang membunyikan peluit panjang sebagai tanda babak kedua berakhir, skor tetap kaca mata.

Adu penalti atau adu tendangan penalti akhirnya dilakukan.  Perssu Kaisar Madura yang dimenejeri Wakil Bupati Sumenep, Ach Fauzi melakukan drama adu penalti dengan skor tipis yakni 2-1. Perssu keluar sebagai pemenang.

“Apapun yang terjadi di lapangan, yang jelas Perssu sebagai pemenang juara III,” kata Media Officer Perssu, Januar Herwanto, pada PortalMadura.Com.

Manajer Perssu, menyambut gembira atas kemenangan Perssu. “Saya senang dan terima kasih pada semua pihak yang ikut serta mengantarkan Perssu pada kemenangan. Kesuksesan yang diraih Perssu tak lepas dari dukungan semua pihak,” tandasnya.

Susunan Pemain

Perssu Kaisar Madura : 4-4-2.

Fachrul Nurdin (k), Andre Oki Sitepu, Anis Mujiono, Deki Rolias Candra, Jodi Kustiawan (b), Bakori Andreas, Didik Ariyanto, Fahad Ismail, Moh Said (t), M Ilhamul Irhaz, Beny Ashar (d).

Cadangan : Ali Budi Raharjo, Achmad Bachtiar, Sugiono, Nuris Affandi, Wakil, Zaenal Arvin, Nanang Aspirin.

Martapura FC : 4-4-2.

M Sandi Firmansyah (k), Ady Setiawan, Agus Cima, Erwin Gutawa, Fahreza Agamal (b), Ana Supriatna, Kahar, M Slamat, Reza Saputra (t), Aris Dwi Bhaktiar, Syaifullah Nazar (d).

Cadangan : Husayn Mugni, Haris Hardiansyah, M Khusen, Agus Setia Wibowo, Hanafi Ramadhan, Ryan Egy Saputra, Mustaqim Ohorella.

Wasit Suyanto asal Semarang.

(Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.