Kunjungan Wisata 2018, Komisi IV DPRD Sumenep : Wisata Religi Tak Layak Jual

Avatar of PortalMadura.Com

PortalMadura.Com, – Anggota Komisi IV, DPRD Sumenep, Jawa Timur, Achmad Jazuli menilai, yang merupakan salah satu potensi objek wisata di Kabupaten ujung timur Pulau Madura ini, tidak layak jual.

“Sumenep ini memiliki banyak potensi objek wisata, termasuk wisata religi. Tapi untuk wisata religi tidak bisa dijual dan tidak mendatangkan uang,” tegas Achmad Jazuli, Senin (9/1/2016).

Menurutnya, para wisatawan yang datang ke Sumenep dalam rangka wisata religi itu hanya untuk mengaji di objek wisata. “Beda kalau ke objek wisata yang lain seperti pantai. Pasti mereka datang untuk bersenang-senang dan pasti berbelanja,” ujarnya.

Untuk mensukseskan kunjungan wisata tahun 2018, banyak hal yang harus diselesaikan oleh pemkab Sumenep, diantaranya infrastruktur yang masih minim.

“Banyak objek wisata yang ada di kepulauan, pasti membutuhkan alat transportasi laut untuk menunjang objek wisata tersebut,” katanya. (Arifin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.