KWB Gelar Seminar Jurnalistik

Avatar of PortalMadura.com

BANGKALAN (PortalMadura) – Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2014, Komunitas Wartawan Bangkalan (KWB), Madura, Jawa Timur yang terdiri dari wartawan media Cetak, Eletronik dan Online, menggelar Seminar Jurnalistik yang di ikuti oleh ratusan siswa SMA sederajat, Senin (24/2/2014).

“Tema yang kami ambil dalam seminar Jurnalistik ini, “Pengenalan Jurnalistik dan Kode Etik Jurnalistik” yang diikuti oleh para OSIS SMA Sederajat di Bangkalan dengan pemateri dari PWI Jawa Timur,” ujar ketua Pelaksana, Syaiful Islam.

Dengan diadakannya seminar ini, para siswa bisa mengetahui dan memahami lebih jauh terkait Jurnalistik.

“Sehingga nantinya mereka lebih cinta dan berkeinginan serta semangat untuk berkarya melalui tulisan,” kata Kabiro Koran Madura wilayah Bangkalan itu.

Sementara itu, Wakil Bupati Bangkalan Mondir A Rofii dalam sambutannya menyampaikan, pelatihan serupa sangat penting dilakukan agar masyarakat memahami dan mengetahui terkait tugas-tugas seorang Wartawan yang tertuang dalam UU Pers Nomor 40 Tahun 1999.

“Terjadinya kekerasan terhadap seorang wartawan yang terjadi di beberapa daerah karena kurangnya pemahaman masyarakat terhadap tugas-tugas seorang Jurnalis,” tandasnya.(atc/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.