Ladies, Ini 3 Trik Agar Lipstik Tidak Menempel di Gigi

Avatar of PortalMadura.Com
Ladies, Ini 3 Trik Agar Lipstik Tidak Menempel di Gigi
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Sebagai wanita yang sering menggunakan lipstik atau bahkan mungkin menggunakannya setiap hari, Anda pasti tahu bahwa terkadang lipstik bisa menempel di gigi jika Anda tak sabar menunggunya kering.

Atau jika jenis lipstiknya glossy dan chappy, yang memang mudah menempel di mana-mana dan meninggalkan bekas, mau tak mau Anda harus aware apakah lipstik ikut menempel di gigi atau tidak. Salah satu alasan kenapa kita malas menggunakan lipstik yang terlalu tebal adalah lipstik yang terkadang menempel pada gigi dan beberapa benda lainnya, seperti sendok hingga gelas.

Memang tidak menyenangkan ketika Anda merasa penampilanmu sudah sempurna, namun berkali-kali harus memastikan bahwa tidak ada lipstik yang menempel di gigi. Berikut ini adalah beberapa trik para selebritas dunia agar lipstik tidak menempel di gigi. Penasaran? Yuk, Simak!

Membuat garis bibir
Untuk membuat lipstik tidak menempel kemana-mana, buatlah garis bibir. Garis bibir juga bisa menjadi landasan untuk menempelkan lipstik di bibir.

Coba trik ini
Setelah mengaplikasikan garis bibir dan lipstik, masukkan satu jari ke mulut seperti ketika kamu makan permen, kemudian keluarkan. Cara ini akan membuat kelebihan lipstik menempel di jari tanganmu.

Tepuk-tepuk
Terakhir Anda bisa menepuk-nepuk bibir dengan tisu untuk menghilangkan kelebihan pigmen dan minyak. Sudah pernahkah Anda mencoba 3 cara di atas agar lipstik tidak menempel di gigi?

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.