Ladies, Ini Ciri-ciri Kanker Ovarium yang Harus Anda Ketahui

Avatar of PortalMadura.com
Ladies, Ini Ciri-ciri Kanker Ovarium yang Harus Anda Ketahui
Ilustrasi

PortalMadura.Com – Saat ini kebanyakan wanita masih belum peduli terhadap resiko penyakit kanker yang berhubungan dengan alat reproduksi, salah satunya . Padahal, penyakit ini sangat berbahaya dan bisa mematikan.

Meskipun kanker jenis ini merupakan penyakit yang berbahaya, namun dengan pengobatan yang tepat kanker ovarium bisa disembuhkan. Karena kanker ini bukan penyakit yang mendadak terjadi, ada beberapa gejala yang akan dirasakan penderita sebelum penyakit ini benar-benar masuk pada stadium akhir.

Gejala awal meliputi rasa sakit yang timbul di area perut, mual, merasa mudah kenyang bahkan jika tidak banyak makan. Anda tidak bisa makan sebanyak porsi pada umumnya, celana jadi sempit karena perut jadi lebih besar dan jadi sering kembung.

Gejala lain yaitu merasa sering kebelet pipis, konstipasi atau susah buang air besar, rasa sakit saat berhubungan intim, darah menstruasi berubah, perut sering mulas.

Nah, gejala-gejala yang tampak sederhana ini seringkali diabaikan. Tapi jika frekuensi terjadinya semakin sering dan semakin mengganggu, jangan ragu segera memeriksakan diri ke dokter, ladies. Apalagi jika Anda juga mulai mengalami rasa sakit atau nyeri di area panggul.

Belum banyak yang mengenali tanda atau gejala kanker ovarium, padahal bisa saja kamu berisiko mengalaminya juga ladies. Nah, untuk berjaga-jaga dan menambah pengetahuan tentang kanker ovarium, yuk kenali tanda- mulai sekarang. (vemale.com/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.