PortalMadura.Com, Sumenep – Laga pembuka Liga Santri Piala KSAD 2022 mempertemukan Darun Najah versus Bismillah di Stadion A Yani Panglegur, Sumenep, Madura, Senin (20/6/2022) siang.
Selama 2×45 menit laga berlangsung sengit. Saling jual beli serangan berlangsung sejak babak pertama hingga babak kedua.
Sayang, klub Bismillah yang sering menciptakan shot on target pada babak kedua belum mampu memporakporandakan jala gawang Darun Najah.
Hingga wasit Dana membunyikan peluit panjang sebagai tanda berakhirnya laga Darun Najah versus Bismillah, hasil sama-sama kacamata.(*)