Lahan Kering Pilih Tanam Cabe dan Semangka

Avatar of PortalMadura.com

Sumenep Portal Madura – Lahan kering dan kurang subur di Kecamatan Talango, tidak membuat petani putus asa untuk membudidaya tanaman pertanian. Bahkan, dari 8 Desa yang ada di Kecamatan Talango, 4 Desa diantaranya, seperti di Desa Poteran, Palasa, Gapurana dan Desa Talango banyak masyarakat yang menanam tanaman jenis holtikultura, seperti cabe dan semangka.

Kepala UPT Pertanian Kecamatan Talango, Bambang Harimiyanto, kepada News Room mengakui, meskipun tingkat penanaman jenis holtikultura tidak seperti pada musim-musim hujan. Namun, semangat petani untuk terus membudidaya tetap ada.

“Masyarakat sengaja menggunakan mesin pompa untuk mengairi ladang dan tegalan mereka yang ditanami tanaman, seperti cabe dan semangka pada musim-musim panas seperti sekarang ini,”ujarnya.

Meskipun diakui, hasil produksi untuk cabe misalnya tidak seperti 3 hingga 4 tahun lalu, namun petani tetap menanam meskipun kapasitasnya sedikit. Air pompa biasanya tidak mampu untuk mengairi lahan yang luas, karena, debet air juga sedikit di musim kemarau.

Bahkan, dalam masa panen biasanya untuk tanaman cabe dilakukan sebelum berwarna merah. Karena, dengan kondisi panas, tanaman cabe akan cepat tua dan kering jika dibiarkan merah, sehingga juga menyebabkan harganya dibawah standar.

“Syukurlah, maasyarakat petani tetap melakukan penanaman bervariasi, seperti cabe dan semangka yang ternyata tetap bisa menjadi sumber penghasilan mereka selama musim kemarau. Karena, biasnaya untuk musim hujan, msyarakat lebh memilih tanaman jagung dan kacang-kacangan,”tambahnya

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.