Lahirkan SDM Berkualitas, Menristekdikti Minta Perguruan Tinggi Ubah Pola Pandang

Avatar of PortalMadura.Com
Lahirkan SDM Berkualitas, Menristekdikti Minta Perguran Tinggi Ubah Pola Pandang
Menteri Riset, Teknologi dan Perguruan Tinggi (Menristekdikti) RI, Mohamad Nasir (Foto: Samsul Arifin)

PortalMadura.Com, – Menteri Riset, Teknologi dan Perguruan Tinggi (Menristekdikti) RI, Mohamad Nasir meminta, Perguruan Tinggi (PT) di Indonesia harus merubah pola pandang guna melahirkan lulusan atau sarjana yang berkualitas. Pasalnya, kedepan lapangan kerja semakin sempit sehingga membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang siap bersaing.

“Pengelola perguruan tinggi harus bisa melahirkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang betul-betul siap bersaing ditengah sempitnya lapangan kerja. Jangan sampai perguruan tinggi hanya melahirkan lulusan yang jadi pengangguran,” kata Mohamad Nasir saat menghadiri acara peresmian di Sumenep, Senin (10/12/2018).

Ia menyebutkan, jika Perguruan Tinggi tidak mampu melahirkan sarjana yang kompenen dan dapat bersaing di masyarakat, maka sama halnya Perguruan Tinggi itu hanya mencetak penambahan pengangguran. Untuk itu, peran Perguruan Tinggi dalam peningkatan kualitas pendidikan sangat diharapkan.

“Maka dari itu, mahasiswa tidak cukup hanya memiliki ijazah, tapi harus mendapat sertifikat kompetensi atau kemampuan diri dibidang tertentu,” tukasnya.

Hari ini (10/12/2018) STIEBA Madura diresmikan. Dalam peresmian salah satu Perguruan Tinggi swasta di Sumenep ini dihadiri oleh , Mohamad Nasir. (Arifin/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.