Luapan Air Sungai Blega Surut, 60 KK Terdampak

Luapan Air Sungai Blega Surut, 60 KK Terdampak
dok. Kondisi Jalan Nasional di Blega Bangkalan (Foto. Isrok)

PortalMadura.Com,Bangkalan – Hujan deras yang melanda wilayah Kecamatan Blega, Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, membuat sungai Blega meluap, sejak pukul 21.25 WIB, Jumat (3/4/2020).

Laporan Badan Nasional Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat, Sabtu (4/4/2020) pagi, air mulai surut pada pukul 04.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bangkalan, Rizal Morris menyebutkan, luapan air sempat mengganggu akses jalan raya Blega sepanjang 500 meter dengan ketinggian air mencapai 30 sentimeter (cm).

Dampaknya, warga RW 04 Dusun Laok Songai, Blega, Bangkalan tergenang dengan ketinggian air mencapai 20 cm. “Jumlah warga kurang lebih 60 kepala keluarga,” katanya.

Hasil koordinasi pihaknya dengan muspika setempat, warga tidak sampai dilakukan evakuasi. Pagi ini, warga tetap beraktifitas, termasuk aktifitas perekonomian di Pasar Blega.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.