Lulus UKW, PWI Sampang Apresiasi Rekomendasi 2 Wartawan

Avatar of PortalMadura.Com
Peserta UKW PWI Jatim Angkatan XXV 2018, kelas Muda (Foto Rafi)
Peserta UKW PWI Jatim Angkatan XXV 2018, kelas Muda (Foto Rafi)

PortalMadura.Com, – Ketua Persatuan Wartawan Indonesi (PWI) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, mengapresiasi kepada wartawan yang direkomendasikan ikut (UKW) di Surabaya.

Uji komptensi wartawan dilaksanakan oleh pengurus PWI Jawa Timur di Aula Graha PWI, Jalan Taman Apsari Surabaya. Ujian berlangsung dua hari sejak 24 sampai 25 November 2018.

“Kami mengapresiasi kepada wartawan PortalMadura.Com dan KoranMadura.Com berkenan mengikuti UKW dan telah lulus dengan memuaskan,” ujar Ketua , H. Bahri, Senin (26/11/2018).

Pihaknya menyampaikan, kriteria UKW yang harus dipenuhi sangat berat bagi wartawan untuk lulus dari semua materi uji terjadwal.

“Maka menjalankan suatu tugas tidak semudah dengan apa yang kita bayangkan untuk menjadi seorang wartawan. Tentunya, jika sudah lulus UKW kita sangat dipercaya penguji, Dewan Pers dan masyarakat,” ungkapnya.

Sisi lain, Ketua PWI Sampang berjanji terus mengupayakan terhadap wartawan yang bertugas di wilayahnya supaya bisa mengikuti uji kompetensi wartawan pada angkatan berikutnya tahun 2019.

“Karena UKW menjadi modal dasar wartawan lebih berkompeten, berkualitas, dan profesional. Apalagi sampai lulus UKW dan memiliki sertifikasi yang diakui Dewan Pers,” tandasnya.

Perwakilan Tim Penguji UKW PWI Jatim angkatan XXV, Iskandar Zulkarnain menyatakan, dari 44 peserta untuk tiga kelas. Yaitu kelas Muda, Madya, dan Utama. Hasilnya, sebanyak 40 peserta dinyatakan kompeten/lulus.

“Empat peserta yang belum kompeten, masih ada waktu belajar lagi dan dapat mengikuti pelaksanaan UKW periode mendatang,” sambungnya.

Pada pelaksanaan UKW angkatan XXV 2018 ini, pengurus PWI Sampang merekomendasikan dua wartawan dari media yang berbeda. Yakni, PortalMadura.Com, Abdul Rafi' dan KoranMadura.Com, Muhlis. (Rafi/Desy)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.