Madura FC Waspadai Pemain PSIM Jogja, Cristian Gonzáles

Avatar of PortalMadura.com
Madura FC Waspadai Pemain PSIM Jogja, Cristian Gonzáles
Tengah, Pelatih Madura FC Eduard Tjong (Foto. PortalMadura.Com)

PortalMadura.Com, Skuat akan menjamu PSIM Yogyakarta pada pekan ke 7 Liga 2 2019 grup timur di Stadion Ahmad Yani, Panglegur, Sumenep, Jawa Timur, Rabu (24/7/2019) kick off pukul 15.15 WIB. Dijadwalkan live tvOne.

Pelatih Madura FC, Eduard Tjong menyampaikan, anak asuhynya sudah siap untuk dimainkan menghadapi laga melawan PSIM Yogyakarta.

“Untuk menghadapi tidak ada persiapan strategi khusus. Gak ada. Tapi harus mewaspadai pergerakan . Karena dimana bermain, selalu diuntungkan dan cetak gol,” terangnya di Sumenep.

Pihaknya menargetkan jangan sampai kehilangan poin. “Yang jelas kita tidak boleh kehilangan poin, karena Madura FC sudah posisinya lagi gak bagus,” ucapnya.

Baca Juga : PSIM Yogyakarta Boyong 20 Pemain, Target Tiga Poin di Kandang Madura FC

Edu sapaan Eduard Tjong menyadari jika sejarah Madura FC tim papan atas pada musim tahun sebelumnya, namun saat ini berada di bawah. “Itu yang jadi PR besar buat kami,” katanya.

Pihaknya mengaku sudah melakukan komunikasi hati ke hati dengan anak buahnya, terutama mental bertanding. “Mereka sudah komet lagi dan sudah siap untuk menjalani laga dengan maksimal,” jelasnya.

Meski ada penggawa Madura FC yang tidak bisa diturunkan akibat akumulasi kartu kuning, sudah tidak ada masalah dan posisinya digantikan pemain lain.

“Hermawan misalnya digantikan Irasyad H, dan masih ada Bayu, Ferdi dan pemain lainnya,” ungkapnya.

laga akan Live TV One. Dapat disaksikan melalui link live streaming Madura FC vs PSIM Jogja, sebagai berikut ;

1. Link live streaming Madura FC vs PSIM Jogja

2. Link live streaming Madura FC vs PSIM Jogja

(*)

Baca Juga :

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.