Rawan Tergeser dari Puncak

Avatar of PortalMadura.Com
Rawan Tergeser dari Puncak
dok. Mario Gomes De Oliviera

PortalMadura.Com, – Skuad FC sangat rawan tergeser dari puncak klasemen sementara Torabika Soccer Championship (TSC) 2016. Sebab, perjalanan kompetisi masih sangat panjang.

Hingga pertandingan ke 19, Laskar Sape Kerrab berhasil menduduki peringkat teratas dengan perolehan 40 poin. Sementara Arema Cronus berada di posisi kedua dengan koleksi 36 poin. Artinya, hanya selisih 4 poin.

“Masih terdapat 15  pertandingan dan sebagian masih menyisakan 16 pertandingan di sisa TSC tahun ini. Itu berarti masih terdapat satu tim berpeluang menambah 45 poin lagi,” kata Pelatih FC, Mario Gomes De Oliviera, Selasa (13/9/2016).

Gap keunggulan poin tersebut juga masih sangat rawan disalip oleh tim-tim lainnya, bukan hanya dari penghuni 5 besar. Bahkan, oleh tim penghuni dasar klasemen sekalipun, yang saat ini dihuni Persela Lamongan.

Dikatakan Gomes, pihaknya berkomitmen untuk tetap memperkokoh posisinya di puncak agar tidak tergeser oleh tim lain. Tentunya dengan memaksimalkan sisa 15 pertandingan supaya seluruhnya bisa mencuri poin penuh.

“Sementara tim paling bawah sendiri saat ini sudah memiliki 15 poin. Kami tidak ingin terjadi kekonyolan yang menyebabkan kami terpuruk ke peringkat bawah. Karena kami ingin menjaga peluang untuk tetap menjadi bagian dari tim papan atas,” tandasnya.

Sejak pekan ke 15, Fabiano dan kawan-kawan bertahan di puncak klasemen tanpa saling kudeta dengan tim lain setelah sebelum saling kudeta dengan pesaing terberatnya, Arema Cronus. Namun, sisa pertandingan yang masih panjang sangat mungkin posisinya tergeser. (Marzukiy/har)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.