Tolak Wacana Kompetisi Tanpa Degradasi

Avatar of PortalMadura.com
Madura-United-Tolak-Wacana-Kompetisi-Tanpa-Degradasi
Kiri, Direktur PT. Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), Ziaul Haq (Foto: Marzukiy @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, Pamekasan – Manajemen mengambil sikap tegas atas munculnya wacana kompetisi musim 2021 menghapus sistem promosi dan degradasi.

Direktur PT. Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), Ziaul Haq menegaskan, sistem promosi dan degradasi harus diterapkan dalam kompetisi. Sebab, hal itu merupakan amanah kongres yang hukumnya wajib dilaksanakan.

“Sikap FC tentang wacana pelaksanaan kompetisi apakah akan dilaksanakan dengan tanpa ada promosi dan degradasi. Perlu disampaikan sikap sudah disampaikan tegas bahwa kompetisi adalah amanat kongres PSSI,” tegasnya, Sabtu (8/5/2021).

Menurutnya, PSSI atau PT. Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi tidak memiliki kewenangan untuk melangkahi hasil kongres tersebut. Sehingga, kompetisi musim ini tetap kompetitif, bukan hanya sebatas pertunjukan yang happy ending semua.

“Keputusan kongres, pelaksanaan kompetisi amanatnya adalah promosi dan degradasi. Tidak ada alasan bahwa kompetisi tanpa degradasi,” tandasnya.

Pihaknya sejauh ini telah mempersiapkan secara matang jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2021 agar kompetisi berjalan menarik.

“Persiapan selama ini adalah pelaksanaan kompetisi yang kompetitif dengan adanya promosi dan degradasi bukan persiapan untuk sebuah turnamen seperti TSC tahun 2016,” pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.