Mahasiswa IST Ajari Warga Jaddung Buat Pupuk Organik Berbahan Batang Pohon Pisang

Avatar of PortalMadura.com
Mahasiswa IST Ajari Warga Jaddung Buat Pupuk Organik Berbahan Batang Pohon Pisang
Praktik pembuatan pupuk organik berbahan batang pohon pisang (Ist for @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, – Mahasiswi yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) dari Institut Sains dan Teknologi (IST) Annuqayah, Guluk-Guluk, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, mengadakan pelatihan pembuatan yang terbuat dari batang pohon pisang.

Sasarannya warga Desa Jaddung, Kecamatan Pragaan, Sumenep, yang menjadi tempat KKN . Pelatihan dilakukan bersama kelompok PKK setempat. Ada dua jenis pupuk yang dijadikan bahan pelatihan, yaitu pupuk cair dan pupuk padat.

Koordinator kelompok KKN Desa Jaddung Marinatul Khaliqah mengatakan, pelatihan pembuatan pupuk organik bertujuan untuk memberitahukan kepada masyarakat mengenai manfaat dan kegunaannya.

“Pupuk organik ini memiliki banyak sekali manfaat, selain bisa menyuburkan tanaman, pupuk organik juga tidak merusak tanah. Berbeda dengan pupuk anorganik, yang dalam jangka panjang bisa merusak kesuburan tanah,” terangnya, Selasa (23/8/2022).

Praktik pembuatan pupuk organik tersebut dilaksanakan selama 2 hari dan dibagi menjadi dua sesi.

Pertama, dilaksanakan bersama kelompok Penggerak Kesejahteraan Keluarga (PKK) bertempat di Rumah Kepala Desa Jaddung pada Kamis (18/8/2022). Pelatihan ini dihadiri 19 anggota PKK Desa Jaddung.

Sedangkan sesi kedua dilaksanakan bersama masyarakat setempat pada Senin (22/8/2022) di rumah salah satu warga Desa Jaddung.

Menurut Ririn sapaan Marinatul Khaliqah, pelatihan itu mendapat respon antusias dari warga, bahwa sangat bermanfaat dan akan dipraktikkan.

Sebagian warga menyampaikan, dengan adanya inovasi dari mahasiswi KKN IST Annuqayah, limbah batang pohon pisang yang biasanya hanya dibuang akan bermanfaat bagi petani.

Ia berharap agar warga Desa Jaddung mampu mempraktikkan untuk membuat pupuk organik dan bukan hanya sekadar mengikuti pelatihan semata.(*)

Pengirim : Marinatul Khaliqah

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.