Massa Caleg PBB Blokir Jalan Depan Panwas

Avatar of PortalMadura.com

PortalMadura.com, Pamekasan – Ratusan massa pendukung Caleg PBB Dapil 2 Pamekasan, Moh Tamyis, kembali mendatangi Kantor Panwaslu Pamekasan, Jl Trunojoyo, Rabu (16/4/2014).

Massa dari Kecamatan Proppo itu memblokir jalan utama, menuntut panwas untuk mengungkap dugaan kecurangan di TPS 6, 7 dan TPS 8 Desa Potoan Laok Kecamatan Proppo.

Caleg PBB No Urut 9 Moh Tamyis mengatakan, dugaan pelanggaran itu jelas terlihat di 3 TPS itu. Karena DPT 482 orang semua suaranya tercatat untuk caleg No urut 1 PBB atas nama Bahrullah.

“Sangat tidak mungkin itu terjadi kalau tidak curang, sehingga saya minta hitung ulang harus dilakukan,” katanya di tengah-tengah aksi, Rabu (16/4/2014).

Menurut Tamyis, pihaknya akan terus memperjuangkan ketidak adilan itu hingga titik darah penghabisan. Karena kuat dugaan pula panwas juga ikut terlibat dalam hal itu.

“Saya sudah tiga hari berjuang ini tapi panwas tetap tidak punya jalan keluar. Janji untuk menghadirkan pihak KPPS tidak ditepati,” jelasnya.

Sementara itu, akibat aksi massa caleg itu selama 3 jam jalan raya depan panwas ditutup dan pengendara dialihkan menghindari amukan massa.

Mereka juga membawa keranda sebagai tanda matinya sikap panwas dalam menindak kecurangan. Namun aksi itu mendapat pengawalan ketat dari ratusan aparat kepolisian dan Brimob Polda Jawa Timur.(reiza/htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.