Mau Hilangkan Mata Panda? Gunakan Es Batu dari Teh Hijau

Avatar of PortalMadura.com
Mau Hilangkan Mata Panda? Gunakan Es Batu dari Teh Hijau
ilustrasi

PortalMadura.Com – Merawat wajah tidak hanya fokus pada permasalahan jerawat saja, atau kantung mata juga memengaruhi penampilan. Sebab, mata panda bisa membuat wajah terlihat tidak segar. Apalagi, jika hendak menghadiri acara yang membutuhkan penampilan prima tentu bisa mengurangi rasa percaya diri.

Perlu Anda ketahui, ada beberapa faktor yang menjadi penyebab bengkaknya kantung mata. Misalnya saja kurang tidur, stres, atau faktor genetik. Namun Anda tidak usah khawatir, karena ada cara alami yang bisa Anda lakukan secara rutin di rumah untuk mengatasinya.

Lantas, bagaimana cara mengatasinya?. Coba kompres kantung mata dengan teh hijau yang sudah diproses menjadi es batu. Berikut ini resepnya:

Bahan-bahan:

2-3 teh hijau celup
Air secukupnya
Cetakan es batu

Cara membuat:

Seduh teh hijau dengan air panas. Tunggu hingga warna khas teh hijau ke luar dengan sempurna. Setelah itu, tuangkan teh hijau yang sudah diseduh tadi ke dalam cetakan es batu. Kemudian, masukan ke dalam freezer hingga membeku.

Cara pengaplikasian:

Keluarkan es batu dari cetakan, kemudian gunakan untuk mengompres area sekitar mata. Usapkan es batu di daerah kantung mata perlahan-lahan. Sebisa mungkin, gosokan dari dekat hidung ke arah luar.

Akan tetapi, jangan menekan es batu di area kantung mata terlalu lama. Hal ini bisa menghambat peredaran darah. Sebaiknya, terus digosok selama 2-3 menit. Es batu akan menjadikan kulit di sekitar mata lebih segar. Sementara kafein yang terkandung di dalam teh akan membantu mengatasi sembap. (merdeka.com/Salimah)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.