Menu Buka Puasa: Resep Pindang Serani yang Pedas dan Nikmat

Avatar of PortalMadura.com
Menu Buka Puasa Resep Pindang Serani yang Pedas dan Nikmat
Ilustrasi (masakapaya.com)

PortalMadura.Com – Saat berbuka puasa, sebagian orang menyukai masakan yang berkuah. Di antara beberapa makanan berkuah tersebut, sudahkah Anda mencoba pindang serani?.

Menu ini memiliki cita rasa yang nikmat dan pedas. Dijamin akan membuat selera makan Anda semakin bertambah. Cara membuatnya tidak sulit, bahan yang digunakan pun mudah dicari.

Mau bikin?. Yuk ikuti langkah-langkahnya berikut ini:

Bahan-bahan:

1 ekor ikan bandeng ukuran besar, bersihkan dan potong menjadi 4 bagian
1 buah jeruk nipis
Garam dan gula pasir secukupnya
3 sdm kecap manis
3 lembar daun salam
1 sdm air asam jawa
Tomat, iris-iris
Belimbing wuluh, iris-iris
1 liter air

Bumbu:

8 buah cabai merah besar
8 buah cabai rawit merah
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 ruas kunyit
1 ruas lengkuas
1 batang serai
1 ruas jahe

Cara Membuat:

Balurkan ikan bandeng yang sudah dipotong dengan garam dan air jeruk nipis. Diamkan selama 10 menit. Setelah itu, lumuri ikan dengan kecap manis dan diamkan kembali selama 10 menit.

Sambil menunggu, bakar semua bahan bumbu hingga wangi, kemudian angkat dan memarkan. Lalu, masukan air ke dalam panci dan didihkan. Setelah air mendidih, masukan ikan serta sisa bahan. Tutup panci, masak di atas api kecil hingga bumbu meresap.

Baca Juga : Diduga Sopir Ngantuk, Avanza Hantam Dua Motor di Sumenep

Saat dirasa daging ikan sudah matang, angkat. Selesai, pindang serani siap disajikan bersama nasi hangat. Selamat mencoba dan berbuka puasa.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.