Minuman Herbal, Rasakan Manfaat Minum Sinom

Avatar of PortalMadura.com
Minuman Herbal, Rasakan Manfaat Minum Sinom
Ilustrasi (www.youtube.com/ Sundiyah Kuliner)

PortalMadura.Com adalah ramuan berupa minuman berbahan daun asam. Minuman yang satu ini memiliki rasa yang cukup nikmat. Sinom sendiri tidak hanya terbuat dari daun asam saja, namun dari beberapa campuran bahan alami, seperti kunyit dan asam jawa dan gula. Rempah atau bahan dasar tersebut direbus menjadi satu. Tak hanya rasanya yang enak, sinom juga memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Dilansir dari laman Doktersehat.Com, Jumat (26/6/2020) apa saja untuk tubuh ? Simak penjelasannya dibawah ini.

Minuman Herbal, Rasakan Manfaat Minum Sinom

Antiseptik

Bagi Anda yang sedang merasakan demam atau meriang, sinom ini memang menjadi andalan yang tidak ada salahnya dikonsumsi. Sebab, manfaat sinom dipercaya memiliki kandungan antiseptik yang bisa mengatasi gejala demam. Selain itu, rasanya yang nikmat juga akan membuat Anda tidak mual saat mengonsumsinya.

Antioksidan Alami

Seperti diketahui, antioksidan memang sangat berguna dalam menangkal radikal bebas di dalam tubuh. Jika Anda termasuk sebagai orang dengan kesibukan yang padat, maka sebaiknya sering-seringlah mengonsumsi sinom agar tubuh menjadi kebal terhadap ancaman penyakit.

Mengatasi Masuk Angin

Khasiat sinom juga bisa mengatasi masuk angin, perut begah, mual, dan pusing. Selain itu, banyak juga yang menggunakan sinom sebagai obat alami untuk terapi penyakit lambung.

Mengurangi Nyeri Saat Haid

Ketika sedang haid, wanita pasti akan mengalami rasa nyeri yang luar biasa pada bagian perutnya. Untuk mengatasi kondisi tersebut, Anda bisa mengonsumsi sinom. Sebab, khasiat sinom dipercaya bisa membuat haid menjadi lancar sehingga rasa nyeri tidak terlalu kuat tekanannya.

Mengobati Sembelit

Jika Anda mengalami sembelit, maka sinom adalah jamu yang tepat untuk Anda. Jadi, Anda dapat menggunakannya sebagai obat rumahan untuk masalah pencernaan.

Menutunkan Tekanan Darah

Manfaat sinom dapat menurunkan tekanan darah tinggi atau hipertensi. Sinom diketahui dapat melancarkan peredaran darah. ini sangat cocok bagi mereka yang menderita hipertensi.

Itulah berbagai manfaat apabila Anda rutin minum minuman herbal yang satu ini.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.