NU Sampang Kutuk Insiden Bom di Tiga Gereja Surabaya

NU Sampang Kutuk Insiden Bom di Tiga Gereja Surabaya
ist.

PortalMadura.Com, Sampang PC NU Sampang, Madura, Jawa Timur, mengutuk keras terhadap insiden ledakan bom di tiga Gereja Surabaya, Minggu sore (13/5/2018).

“Kami mengutuk keras atas terjadinya bom yang menyerang tiga Gereja di Surabaya tadi pagi,” tegas Sekretaris PC NU Sampang, Ust. Mahrus Zamroni.

Dijelaskan, bahwa perintah agar melakukan aksi teror tidak ada dalam ajaran agama. “Dengan dalih apapun, aksi teror bukan bagian dari ajaran Islam,” tegasnya.

Baginya, sudah saatnya introspeksi menyeluruh terhadap penanganan teror di negara tercinta Indonesia.

“Baik dari Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Polri, Badan Intelijen Negara (BIN) maupun elemen Kementerian agama,” tandasnya.

Pihaknya, sangat mendukung langkah Polri dalam upaya mengusut tuntas kasus ledakan bom dimaksud. Serta meminta masyarakat untuk tetap tenang.

“Malam ini, NU, Ansor, IPNU-IPPNU dan PMII melakukan aksi solidaritas di Ponpes Darul Ulum Gersempal,” tuturnya.(Rafi/Har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.