Nurfitriana Prihatin Terjadinya Pelecehan Seksual Yang Menimpa Peserta Didik

Avatar of PortalMadura.Com
Cegah Pelecehan Seksual

PortalMadura.Com, tidak hanya menimpa anak-anak yang hidup di kota besar. Namun, diujung timur Pulau Garam Madura juga dialami oleh sejumlah peserta didik yang masih usia Taman Kanak-Kanak dan Sekolah Dasar.

Kondisi tersebut mendapat perhatian serius dari Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Sumenep, Nurfitriana Busyro Karim. Istri orang nomor satu di Kabupaten Sumenep mengingatkan dan mengajak para orang tua untuk lebih berhati-hati dan memperketat pengawasan terhadap putra-putrinya.

“Pembenahan moral bagi anak-anak, tidak cukup bila hanya dibebankan pada lembaga pendidikan. Melainkan yang utama dan pertama adalah orang tua,” kata Nurfitriana yang akrab di sapa Fitri, Selasa (9/9/2014).

Untuk memberi pemahaman tentang pencegahan terjadinya pelecehan seksual pada anak-anak, Fitri mengaku telah berbagi pengetahuan dengan anggota PKK.

“Di tengah pembinaan administrasi PKK di Kecamatan Bluto dan Guluk-Guluk, saya juga menyampaikan pentingnya melakukan pengawasan terhadap putra-putri kita, sehingga terhindar dari pelecehan seksual” ujarnya.

Banyak hal yang bisa dilakukan oleh orang tua dalam rangka melindungi putra-putrinya di lingkungan sosial, semisal melakukan komunikasi aktif agar anak bisa menjaga diri.

Salah satunya, sampaikan dengan baik untuk mengenali anggota tubuhnya sendiri sejak usia dini. “Kenalkan anggota tubuhnya sendiri yang masuk area pribadi. Komunikasikan dengan baik dan mudah dicernah oleh anak,” terangnya.

Target yang ingin dicapai dari pengenalan tubuh, sambungnya, bahwa anggota tubuh merupakan milik dirinya sendiri, bukan untuk orang lain. Lalu, tumbuhkan keberanian untuk mengatakan tidak jika ada seseorang yang melakukan kontak fisik yang tidak nyaman.

“Lambat laun, anak akan memahami bagian tubuh yang boleh dan yang tidak boleh untuk diketahui oleh orang lain,” tegasnya.(htn)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.