PBB Kemana? Berpotensi Ada Koalisi Baru di Pilkada Pamekasan

Avatar of PortalMadura.com
PBB Kemana? Berpotensi Ada Koalisi Baru di Pilkada Pamekasan
dok. Wakil Ketua DPRD Pamekasan, Suli Faris

PortalMadura.Com, – Sejumlah Partai Politik (Parpol) sampai sekarang belum menentukan arah dukungan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, tahun 2018. Seperti Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Ketiga parpol tersebut berpotensi akan membangun poros koalisi baru di bumi Gerbang Salam setelah sejumlah parpol lain telah resmi menentukan arah dukungan politiknya, baik kepada KH. Kholilurrahman dan Badrut Tamam sebagai kandidat terkuat maju dalam kontestasi politik tersebut.

“Memang sampai hari ini PBB belum bisa menentukan sikap politik, mulai pertama memang PBB sesuai dengan saran DPP, kalau ada peluang bagaimana kader PBB itu bisa berangkat sendiri, baik cabup atau cawabup, dan keputusan ini belum dicabut,” ujar Ketua DPC PBB Pamekasan, Suli Faris, Selasa (19/12/2017).

Tiga parpol yang belum menentukan arah dukungannya tersebut bisa mengajukan calon bupati dan calon wakil bupati ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) lantaran memenuhi syarat minimal 9 kursi di DPRD, bahkan lebih. Mengingat, PBB memiliki 5 kursi di DPRD, Gerindra 3 kursi dan PDIP memiliki 2 kursi.

“Kalau memang pada akhirnya kita tidak punya peluang untuk berangkat, maka abstain itu merupakan bagian dari pilihan politik. Kapan kita umumkan sikap politik ini, nanti lah di detik-detik akhir,” terangnya kepada awak media.

Dia tidak menampik jika dilihat dari parpol yang belum resmi mengusung figur itu masih mugkin untuk mengusung calon alternatif. Tetapi yang pasti, pihaknya masih mendalami beberapa kemungkinan yang bisa terjadi dalam pesta demokrasi tingkat kabupaten tersebut.

“Mulai awal kita memang melakukan lobi-lobi, tetapi belum menemukan formula yang tepat. Bagi kami persoalan Pamekasan itu bukan hanya bisa memberangkatkan pasangan calon dengan kursi yang cukup, tapi bagaimana calon yang diberangkatkan punya kepedulian dan komitmen dari persoalan-persoalan yang ada,” pungkasnya. (Marzukiy/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.