Pekan Depan Kloter 50 dan 52 Tiba di Pamekasan

Avatar of PortalMadura.Com
Pekan Depan Kloter 50 dan 52 Tiba di Pamekasan
Ilustrasi

PortalMadura.Com, Pamekasan – Jamaah haji asal Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur yang tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 50 dan 52 akan tiba di kampung halamannya pekan depan.

Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Kementerian Agama (Kemenag) Pamekasan, Ilyasak mengatakan, sesuai dengan jadwal yang dirilis pemerintah pusat. Jamaah haji kloter 50 tiba di bumi Gerbang Salam pada hari Selasa tanggal 20. Sementara kloter 52 dijadwalkan hari Rabu tanggal 21 Oktober mendatang.

“Satu bus dari kloter 50 akan tiba di Pamekasan pada pukul 02.00 dini hari, sementara 3 bus kloter 50 tiba pukul 05.00 Wib. Untuk kloter 52 semuanya dijadwalkan tiba pukul 05.00 Wib pada hari rabunya,” katanya, Selasa (13/10/2015).

Secara formal, para tamu Allah tersebut akan disambut di masjid Agung Assyuhada. Kemudian, bus akan menuju setiap lokasi Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) sebagaimana permohonan yang disampaikan.

“Namun sebagian ada yang langsung turun di masjid Agung. Ya, kita berharap mudah-mudahan proses pemulangan berjalan lancar,” harap dia. (Marzukiy/choir)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.