Pemkab Bangkalan Akan “Buka Lagi” TPA Buluh Yang Ditutup Warga

Avatar of PortalMadura.com
Pemkab Bangkalan Akan "Buka Lagi" TPA Buluh Yang Ditutup Warga
dok. TPA Desa Buluh yang ditutup warga (M Saed @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, – Pemerintah Daerah Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur akan membuka kembali Tempat Pembuangan Akhir () Desa Buluh, Kecamatan Socah yang ditutup warga.

“Akan kami modif menjadi TPA terpadu. Nanti disana, selain digunakan untuk pembuangan juga ada pengolahan sampah,” kata Kepala Dinas Lingkungan Hidup DLH, Kabupaten Bangkalan, Anang Yulianto jelasnya, Rabu (9/11/2020).

Anggaran yang dipersiapkan dari APBD Bangkalan mencapai Rp2,75 miliar. “Tata kelolanya seperti TPS3R. Selain itu, kami juga berencana untuk memberdayakan masyarakat sekitar sehingga bisa membantu perekonomian warga,” terangnya.

TPA yang saat ini dimanfaatkan, yakni di Desa Bunajih, Kecamatan Labang hanya bersifat sementara. “Pada tahun 2021, semoga ada solusi terkait permasalahan sampah,” ungkapnya.

Sementara, Sekertaris Desa Buluh, Bangkalan, Saiful Amri menjelaskan, saat ini masyarakat masih menolak jika TPA akan dibuka kembali.

“Masyarakat sudah nyaman jika tidak ada pengolahan sampah. Sebab, saat musim hujan, baunya menyebar kemana-mana dan mengganggu aktivitas warga,” terangnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.