Pendaftar PPK dan PPS di KPU Sumenep Terus Berdatangan

Avatar of PortalMadura.com
Pendaftar PPK dan PPS di KPU Sumenep Terus Berdatangan
Pendaftar PPK dan PPS di KPU Sumenep (Foto : Samsul Arifin)

PortalMadura.Com, – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, membuka pendaftaran Panitia Pemilihan Kecamatam (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) sejak tanggal 12 dan akan berakhir hingga 21 Oktober 2017. Sejak dibuka pendaftaran hingga saat ini untuk PPK sebanyak 164 pendaftar dan PPS sebanyak 606 pendaftar.

“Pendaftar hingga kemarin sore sebanyak 164 orang untuk PPK dan 606 orang untuk PPS. Tapi jumlah pendaftar, baik PPK maupun PPS terus bertambah. Untuk hari ini saja kami belum bisa memastikan karena rekap pendaftar baru dilakukan pada sore hari,” kata ketua , A Warits, Kamis (19/10/2017).

Menurutnya, kebutuhan personel untuk PPK sebanyak 6 orang di masing-masing kecamatan. Idealnya, pendaftar di masing-masing kecamatan minimal 10 orang untuk PPK. Sedangkan untuk PPS yang akan dibutuhkan setiap desa sebanyak 3 orang.

“Hingga saat ini memang ada desa yang masih kosong pendaftar terutama untuk wilayah kepulauan. Kemungkinan terkendala geografis,” ucapnya.

Untuk menyiasati kendala kosongnya pendaftar PPS di sejumlah desa di wilayah kepulauan, pihaknya telah berkoordinasi dengan tokoh masyarakat setempat agar tetap ada pendaftar yang akan menjadi pelaksana pemilu di tingkat desa.

“Kami optimis hingga akhir pendaftaran semua desa dan kecamatan terpenuhi kuota pendaftar. Hingga saat ini kendalanya karena faktor geografis,” tegasnya. (Arifin/Putri)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.