PortalMadura.Com, Sumenep – Penerbangan pesawat komersial di Bandara Trunojoyo Sumenep, Madura, Jawa Timur, sejak dibuka pada tanggal 27 September 2017 hingga sekarang sudah tembus antara 70-80 persen setiap harinya dari kapasitas pesawat sebanyak 72 penumpang.
“Hasil evaluasi sementara, sejak dibukanya penerbangan komersial di rute Sumenep-Surabaya relatif bagus. Lebih tinggi di rute Sumenep-Surabaya, dibanding Surabaya-Sumenep,” kata Kepala Unit Penyelenggara Bandara Kelas III Trunojoyo Sumenep, Wahyu Siswoyo, Rabu (11/10/2017).
Ia menilai, terus melonjaknya jumlah penumpang itu merupakan angin segar bagi perkembangan transportasi udara ke depan, sehingga pengelola harus terus membenahi fasilitas yang ada agar pengelolaan transportasi udara terus menjadi alternatif masyarakat.
“Selama dibuka rute penerbangan komersial ini, para penumpang tidak hanya dari warga Sumenep, tapi sudah merembet ke Pamekasan. Namun, untuk Sampang dan Bangkalan masih belum terlihat,” ucapnya.
Harga tiket di rute Sumenep-Surabaya yang dilayani oleh Wings Air sebesar Rp 179 ribu. Wings Air terbang dari Bandara Trunojoyo ke Bandara Juanda Surabaya setiap hari.
“Dari Bandara Trunojoyo Sumenep tidak hanya ke Surabaya, tapi bisa langsung ke Bali, Lombok, Jakarta, Banjarmasin, dan Malaysia,” tuturnya.
Bandara Trunojoyo saat ini memiliki landasan pacu sepanjang 1.600 meter dan lebar 30 meter, serta sejumlah fasilitas pendukung juga telah lengkap. (Arifin/Putri)