Pengelolaan Dua Taman Kota Pamekasan Tak Maksimal

Avatar of PortalMadura.com
Pengelolaan Dua Taman Kota Pamekasan Tak Maksimal
Taman kota Gladak Anyar Pamekasan (Foto: Hasibuddin)

PortalMadura.Com, – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur, mendesak pengelolaan taman kota Gladak Anyar dan Taman Kowel lebih maksimal.

Ketua Komisi III , Hosnan Ahmadi menilai, dua taman kota itu belum maksimal sehingga tidak menarik untuk dikunjungi.

Bahkan, pihaknya banyak menerima laporan dari masyarakat dan dinas terkait tentang penyalahgunaan taman yang seharusnya sebagai tempat rekreasi.

Saat ini, dua taman itu dalam pengelolaan Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM). “Pengelolaannya tidak maksimal, banyak fasilitas yang sudah rusak,” katanya, Selasa (19/2/2019).

Baca Juga: Disebut Layak Gantikan Ketua PSSI, AQ: Biarlah Saya Tetap Bersama Klub

Pihaknya meminta agar citra taman sebagai ruang terbuka hijau dikelola dengan baik. Pihak BKM juga diminta melaporkan berkala tentang perkembangan dan sumber pendapatan taman.

“Percuma dialihkan jika masih nihil fungsi,” tandasnya.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pamekasan, Amin Jabir, membenarkan jika pengalihan itu dilakukan demi pengelolaan taman yang optimal.

Ia berjanji akan mengawasi serta berkoordinasi dengan BKM terkait perkembangan dua taman kota.

“Sarana dan prasarana harus dijaga kalau ada yang rusak kami siap bantu,” pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.