Pengentasan Kemiskinan Jadi Skala Prioritas Rakerda PKS Sumenep 2022

Avatar of PortalMadura.com
Pengentasan Kemiskinan Jadi Skala Prioritas Rakerda PKS Sumenep 2022
Rimbun Hidayat

PortalMadura.Com, – Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar rapat kerja daerah (Rakerda) tahun 2022.

Rakerda bertajuk “Semangat Transformasi dan Kolaborasi” berlangsung di salah satu hotel, Jl. Sultan Abdurahman, Kota Sumenep, Minggu, (27/3/2022). Dihadiri Ketua BK DPW PKS Jatim Abdurrahman Saleh, DPD dan DPC se-Sumenep.

Sedangkan kader PKS di 27 kecamatan se-Kabupaten Sumenep mengikuti secara daring.

“DPD PKS dan Pemkab Sumenep bisa melakukan kolaborasi dalam usaha mengentas kemiskinan, pengangguran dan semacamnya. Ini menjadi prioritas PKS,” kata Ketua DPD PKS Kabupaten Sumenep, Rimbun Hidayat, dalam sambutannya.

Pihaknya mengemukakan, pengambilan tema Rakerda tahun ini menggambarkan bahwa PKS akan melakukan gerakan perubahan besar bagi kadernya untuk menuju arah lebih baik.

Disamping itu, kata dia, DPD PKS meminta pemerintah daerah agar terus melakukan kolaborasi dalam gerakan perubahan untuk menuju Sumenep yang berkembang dan maju.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), bahwa di Sumenep ada 25 desa yang tersebar di 5 kecamatan masuk kategori garis kemiskinan ekstrim. Maka PKS akan hadir dalam usaha meminimalisir angka pengangguran dan kemiskinan itu.

Banyak program yang sudah dipersiapkan PKS, seperti pada petani dan nelayan. Bagaimana mereka dapat menghasilkan produk yang nantinya bisa dijual atau pun diekspor.

“Ini adalah peluang yang sangat besar untuk kita lakukan bersama Pemkab Sumenep. Apalagi di luar banyak permintaan terhadap produk pertanian dan perikanan,” tandasnya.

Menurutnya, PKS dan pemerintah daerah perlu hadir bersama untuk memberikan program yang benar-benar dapat dirasakan oleh masyarakat sehingga mampu mengurangi angka kemiskinan.

“Kami selalu siap membantu pemerintah untuk menyelesaikan persoalan itu. Dan semoga dengan Rakerda ini membawa berkah untuk PKS khususnya dan Sumenep tercinta,” katanya.

Pengentasan Kemiskinan Jadi Skala Prioritas Rakerda PKS Sumenep 2022
Bupati Sumenep Achmad Fauzi didampingi Ketua Rimbun Hidayat mendistribusikan bantuan pada anak yatim (Taufikurrahman @portalmadura.com)

Pada momen tersebut, juga diwarnai bakti sosial berupa pemberian santunan bagi anak yatim yang disalurkan langsung oleh Bupati Sumenep Achmad Fauzi didampingi Ketua DPD PKS Rimbun Hidayat.

Sementara, Bupati Sumenep Achmad Fauzi mengucapkan selamat terselenggaranya Rakerda PKS tahun 2022. “Semoga berjalan dengan baik dan menghasilkan sesuatu yang baik untuk Sumenep,” harapnya.

Bupati Fauzi menegaskan, dua tahun kedepan angka pengangguran dan kemiskinan di Sumenep akan dapat teratasi dengan baik. Keberhasilan itu, kata dia, tak lepas dari peran pemuda, organisasi, tokoh masyarakat dan alim ulama.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.