Pengusaha Muda, Hairul Anwar : Membangun Sumenep Perlu Keseriusan

Avatar of PortalMadura.Com
Pengusaha Muda, Hairul Anwar : Membangun Sumenep Perlu Keseriusan
Hairul Anwar bersama keluarga (Istimewa)

PortalMadura.Com, – Pengusaha muda asal Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, , mulai angkat bicara soal pembangunan dan kesejahteraan masyarakat yang tersebar di daratan maupun kepulauan.

itu perlu keseriusan. Luasnya geografis dan potensi alam yang luar biasa jika tidak dikelola dengan baik maka tidak akan ada dampak positif bagi masyarakat itu sendiri,” tegas Hairul sapaan akrab Hairul Anwar, Senin (23/4/2018).

Menurutnya, wilayah Sumenep yang cukup luas dengan 126 pulau sangat kaya potensi, baik migas maupun potensi lautnya, belum lagi potensi wisatanya dan lain-lainnya. “Sayangnya, potensi itu belum dinikmati oleh masyarakat Sumenep secara utuh,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, kekayaan migas yang luar biasa belum mampu mengangkat kesejahteraan masyarakat, baik daratan maupun kepulauan. Padahal penyumbang migas terbesar dirana nasional adalah Sumenep. “Misalnya, masyarakat kepulauan memerlukan listrik 24 jam seperti di daratan. Kenyataannya, hanya bisa menikmati 12 jam. Itupun belum semua warga kepulauan bisa menikmati listrik,” katanya.

Belum lagi persoalan infrastruktur yang memeng dibutuhkan tangan-tangan terampil dan keseriusan dari pemerintah daerah. “Tidak bisa hanya setengah-setengah, baik dalam hal kebijakan maupun dari sisi penganggaran infrastruktur,” ujarnya.

Pria yang juga Ketua DPD BM PAN Kabupaten Sumenep ini mengaku salut dengan program Visit Sumenep 2018. “Program ini sangat bagus, tetapi yang perlu diperhatikan adalah keterlibatan masyarakat lokal sehingga dapat merasakan manfaatnya. Saat ini, jangankan warga kepulauan, masyarakat daratan saja masih belum menikmati manfaat atau keterlibatan langsung dalam program ini. Nah, ini kan perlu keseriusan dan kebijakan yang memihak pada rakyat,” tandasnya.

Dia menegaskan, ide dan program adalah hal yang perlu ditingkatkan, tetapi perlu keseimbangan kebijakan dan keseriusan banyak pihak terutama pemerintah daerah. “Kalau membuat program semua orang pasti bisa, tapi untuk menjaganya secara berkesinambungan dan target yang ingin dicapai serta manfaat yangt akan dirasakan oleh rakyat dibutuhkan orang yang kreatif, inovatif dan berjiwa muda serta serius,” pungkasnya. (Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.