Perampingan OPD di Sampang Tunggu SOTK

Avatar of PortalMadura.com
Perampingan OPD di Sampang Tunggu SOTK
Kantor Bupati Sampang (@portalmadura.com)

PortalMadura.Com, – Rencana perampingan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintahan Daerah Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur, masih menunggu perubahan Susunan Organisasi dan Tata Kerja (SOTK).

“Belum, masih tahap adaptasi dengan perubahan SOTK 2020,” terang Kabag Organisasi Sekretaris Daerah Sampang, Imam Sanusi, Kamis (21/1/2021).

Disampaikan, rencana untuk perampingan OPD belum ada kajian yang menjadi dasar dan acuan utama. “Belum ada gambaran, karena kajianya belum ada sampai sekarang,” ujarnya.

Rencana perampingan OPD, pihaknya telah melakukan sejak tahun 2019 dengan tujuan guna memaksimalkan anggaran dan efisiensi operasional dan tunjangan jabatan.

Selain itu, perampingan bertujuan untuk menyesuaikan dengan tugas pokok dan fungsi setiap OPD.

Rencana perampingan itu, antara lain, Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Tenaga Kerja (Diskumnaker), Dinas Ketahanan Pangan (DKP), dan Dinas Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKBPPPA).

Diskumnaker bergabung dengan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagprin), DKP dengan Dinas Pertanian (Disperta), sedangkan DKBPPPA dengan Dinas Kesehatan (Dinkes).

Menurutnya, perampingan OPD berpengaruh terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) dan jabatan struktural. “Jika tiga OPD pemerintah Sampang dirampingkan, akan berdampak pada ASN,” pungkasnya.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.