Perhatikan 4 Hal ini Sebelum Pasang Bulu Mata Extention

Avatar of PortalMadura.com
Perhatikan 4 Hal ini, Sebelum Pasang Bulu Mata Extention
Ilustrasi (Klikdokter.com)

PortalMadura.Com – Setiap perempuan pasti ingin memiliki bulu mata yang panjang, tebal dan lentik. Namun tidak semua perempuan dilahirkan dengan bulu mata yang lentik. Sehingga banyak perempuan memilih menggunakan bulu mata palsu agar mata terlihat lebih indah.

Bulu mata palsu ini ada yang bisa di buka pasang kapanpun, bahkan ada yang tertanam hingga beberapa bulan. Nah, bulu mata tanam ini dikenal dengan sebutan .

Bulu mata ini akan mempercantik mata Anda, namun Anda harus memilih bulu mata extention yang cocok untuk mata Anda.

Dilansir dari laman Okezone.com, Kamis (11/6/2020) Berikut langkah memilih bulu mata extention sebelum Anda gunakan.

Pertama, cek kekuatan bulu mata asli Anda. Jika Anda memiliki bulu mata asli yang tipis maka jangan gunkan bulu mata extention terlalu tebal. Hal ini akan membuat mata extention Anda turun karena lebih berat.

Kedua, pilihlah model bulu mata yang sesuai dengan kebutuhan. Jika hanya di gunakan sehari-hari maka pilihlah bulu mata yang terlihat natural.

Ketiga, Sesuaikan bulu mata extention dengan kontur wajah, agar membuat Anda lebih cantik.

Terakhir, periksa banyaknya bulu mata, panjang, pendek, lembut dan kelentikannya agar sesuai dengan kebutuhan Anda.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.