Peringati Hari Kartini, Wabup Pamekasan : Momen Meningkatkan Kualitas Wanita

Avatar of PortalMadura.com
Hari Kartini
Istri Bupati Pamekasan, Naila Badrut Tamam memberikan hadiah kepada pemenang lomba. (Foto : Marzukiy)

PortalMadura.Com, – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan, Madura, Jawa Timur, memperingati perayaan ke 140 Tahun 2019 di Pendopo Agung Ronggosukowati, Jalan Kabupaten, Senin (22/4/2019).

Kegiatan yang dikemas juga dengan pemberian hadiah kepada pemenang lomba pada rentetan kegiatan hari Kartini tersebut dihadiri oleh Istri Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan, Ketua DPRD Pamekasan, serta jajaran pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) setempat.

“Terimakasih kami sampaikan kepada semua pihak yang selama ini telah memperjuangkan hak dan martabat perempuan. Perjuangan kalian tidak ternilai dalam menuju Pamekasan Hebat, Pamekasan, Rajjah, Bajrah tor Parjughe, ” kata Wakil Bupati Pamekasan, Raja'e dalam sambutannya.

senantiasa harus menjadi momen berharga bagi kaum wanita untuk meningkatkan ghiroh perjuangan dalam semua aspek, terutama di bidang politik yang selama ini keberpihakan kepada perempuan masih minim.

“Ini menjadi tugas kita semua, tidak ada lagi isu-isu ketimpangan gender dan ketimpangan lainnya. Di momen hari Kartini yang ke 140 Tahun 2019 ini, mari para wanita meningkatkan kualitas wanita, sehingga apa yang kita cita-citakan dapat terwujud,” tandasnya.

Pemerintah Kabupaten akan senantiasa merancang program yang berpihak kepada kaum perempuan yang selama ini belum berimbang. Perempuan tidak lagi sekadar mengurus dapur, sumur, kasur atau hanya menjadi ibu rumah tangga saja. Melainkan harus bisa mengejar cita-cita yang diinginkan.

“Tetapi jangan sampai melangkahi kodratnya sebagai perempuan. Tentu kita tidak ingin perempuan yang kita cintai memikul beban di luar kemampuannya, ” tutup mantan Kepala Desa Bujur Barat Kecamatan Batumarmar tersebut.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.