Pertama di Indonesia, Sumenep Miliki Smart ID Card

Avatar of PortalMadura.Com
Pertama di Indonesia, Sumenep Miliki Smart ID Card
Sumenep Miliki Smart ID Card. (Foto. Humas Pemkab Sumenep)

PortalMadura.Com, – Kepemimpinan Bupati, A Busyro Karim dan Wakil Bupati Sumenep Achmad Fauzi, melahirkan inovasi cemerlang pada tahun 2018.

Kabupaten di ujung timur Pulau Madura itu telah memiliki dan menerapkan Sistem Absensi Pegawai (Siaga) online dan bagi setiap abdi negara.

Bupati Sumenep, A Busyro Karim menyampaikan, dua inovasi baru tersebut dalam usaha meningkatkan kedisiplinan dan kinerja abdi negara, baik yang bertugas di daratan maupun di kepulauan.

Smart Id Card ini mempunyai manfaat multifungsi. Dan tidak hanya sebagai tanda pengenal PNS melainkan dapat digunakan untuk layanan informasi dan data kepegawaian serta memiliki fungsi layanan perbankkan,” tandas Busyro, Jumat (11/5/2018).

Penerapan dua inovasi kepegawaian tersebut dilakukan oleh Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) RI, Dr. Ir. Bima Haria Wibisana M. Sis di Pendopo Agung Kabupaten Sumenep.

Ia mengapresiasi dan mengaku salut dengan inovasi tersebut. Bahkan pihaknya menyebut layanan Smart Id Card merupakan satu-satunya di Indonesia. (Hartono)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.