Pertama Kali Unija Sumenep Wisuda Magister Hukum Program Pasca Sarjana

Avatar of PortalMadura.com
Pertama Kali Unija Sumenep Wisuda Magister Hukum Program Pasca Sarjana
Rektor Unija, Sjaifurrachman, bersalaman dengan salah satu wisudawati (Foto: Nanik Dwi Jayanti/ @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, , Madura, Jawa Timur, menggelar rapat terbuka senat, wisuda magister, sarjana dan diploma, Kamis (10/10/2019).

Acara yang diselenggarakan di Gedung Graha Adi Poday ini merupakan wisuda yang ke XXII (22) dengan jumlah 908 wisudawan yang dibagi menjadi dua sesi yakni pagi dan siang.

Sesi pertama sebanyak 433 wisudawan dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Program Studi (Prodi) S1 Manajemen 235 orang dan Prodi Akuntansi 110 orang.

Fakultas Pertanian (FP) Program Studi S1 Agribisnis 62 orang, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) sarjana S1 Prodi Pendidikan IPA 16 orang serta PGSD 10 orang.

Sedangkan sesi kedua sebanyak 475 wisudawan yang terdiri dari Program Pasca Sarjana Magister Hukum 32 orang, Fakultas Hukum sarjana S1 Hukum 62 orang.

Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Prodi S1 Administrasi Publik 130 orang, Fakultas Ilmu Kesehatan Prodi S1 Keperawatan 171 orang dan D3 Kebidanan 29 orang, Fakultas Teknik Prodi S1 Teknik Sipil 51 orang.

Rektor Unija, Sjaifurrachman, dalam sambutannya mengucapkan selamat dan terima kasih kepada para orang tua wisudawan yang telah percaya kepada Unija untuk menitipkan anaknya menuntut ilmu hingga diwisuda saat ini.

“Atas nama pribadi, sebagai rektor, dan seluruh civitas akademika Unija, mempersembahkan dengan rasa bangga dan bahagia pada 908 wisudawan dari tujuh fakultas dan untuk pertama kalinya saya persembahkan 32 magister hukum program pasca sarjana,” katanya.

Pertama Kali Unija Sumenep Wisuda Magister Hukum Program Pasca Sarjana
Para wisudawan Universitas Wiraraja Sumenep di Gedung Graha Adi Poday (Foto: Nanik Dwi Jayanti/ @portalmadura.com)

Ia juga berpesan kepada para wisudawan untuk terus mencari ilmu dan mengamalkannya dalam bentuk pengabdian pada agama, bangsa dan negara.

Kemudian sebagai alumni Unija diharap memberikan persembahan nama almamater terbaik dengan menerapkan high skill dan soft skill yang telah didapat.

Selain itu, selalu mengedepankan etika dan moral, prinsip jujur, mau berkerja keras dalam menjalankan tugas sebagai seorang yang profesional di masyarakat.

“Alumni Unija, melangkahlah untuk berproses menggapai mimpi yang lebih besar. Jangan menyerah. Siapkan diri Anda menghadapi segala tantangan, teruslah menambah kapasitas diri Anda. Jadilah orang yang bermanfaat bagi orang di sekitar Anda,” tutupnya.

Di momentum ini pihaknya juga menyebutkan sederet prestasi yang telah diraih oleh UKM (Unit Kegiatan Mahasiswa) maupun mahasiswa Unija.

Dikatakan, Unija selama tiga tahun berturut-turut memasuki 100 besar kinerja terbaik dari 2020 PTN dan PTS seluruh Indonesia bidang kemahasiswaan.

“Karena seluruh prestasi dan kualitas Unija inilah sehingga masyarakat Sumenep dan Madura sudah percaya dan yakin akan kualitas Unija untuk menitipkan putra-putrinya melanjutkan studi di Unija. Terbukti dengan banyaknya mahasiswa baru tahun 2019 yakni sebanyak 1.087 mahasiswa baru,” jelasnya.

Pada kesempatan tersebut turut hadir Sekretaris Utama dari LAPAN (Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional) Prof. Dr. Ir. Rr. Erna Sri Adiningsih M.Si, yang memberikan ilmu pengetahuan mengenai keantariksaan kepada para wisudawan dan hadirin yang hadir.

Acara tersebut dihadiri juga oleh perwakilan dari Universitas Bahaudin (Uniba) Madura, STKIP PGRI Sumenep, PT Garam, Bank Mandiri, Bank Syariah Mandiri dan Dinas Koperasi.(*)

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.