Piala Menpora 2021, Waspadai Persebaya

Avatar of PortalMadura.com
Piala-Menpora-2021,-Madura-United-Waspadai-Persebaya
dok. Pelatih , Rahmad Darmawan (Foto: Marzukiy @portalmadura.com)

PortalMadura.Com, Pamekasan – akan menjalani laga kedua Piala Menpora grup C melawan Persebaya di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (28/3/2021) malam.

Pelatih , Rahmad Darmawan mengungkapkan, Persebaya merupakan tim kuat yang harus diwaspadai di semua lini. Buktinya, pada laga perdana Piala Menpora, tim asal Surabaya itu bermain sangat baik.

“Menghadapi pertandingan kedua kita melawan Persebaya, kita sama-sama melihat bagaimana Persebaya kemarin. Mereka mampu bermain dengan sangat baik, walaupun mereka hanya bermain dengan 10 pemain pasca satu pemain dikena kartu merah di babak pertama,” katanya dalam konferensi pers, Sabtu (27/3/2021).

Dikatakan, pihaknya butuh kerja keras menghadapi pertandingan kedua, sebab Persebaya tidak hanya kuat secara fisik, melainkan kuat secara mental. Sehingga, kondisi itu harus menjadi perhatian pemain.

“Kita tetap respek menghadapi Persebaya di pertandingan kedua dan tentu butuh kerja keras dari setiap pemain Madura, kalau kita ingin mendapatkan hasil yang baik,” tandasnya.

Coach RD menambahkan, motivasi menjadi modal utama agar pemain mampu bermain baik, tidak ada dalam bayangan tim lawan. Pengalaman di pertandingan pertama yang berakhir dengan kemenangan meskipun di babak pertama kalah, hal itu harus menjadi pengalaman pemain.

“Saya ingatkan pemain menghadapi Persebaya yang terpenting adalah di samping motivasi dan kita harus mampu bermain tidak di bawah tekanan. Artinya pengalaman di pertandingan pertama harus tetap menjadi sebuah pengalaman yang berarti untuk bagaimana mampu mengendalikan diri sendiri untuk keluar dari tekanan,” tandasnya.

Mantan pelatih Persija itu melanjutkan, pihaknya telah mempersiapkan secara maksimal menghadapi Persebaya Surabaya, meskipun Persebaya sampai sekarang belum diperkuat pemain asing.

“Ada atau tidak ada pemain asing saya rasa sekarang semua tim masih mencari bentuk. Kita lihat di banyak pertandingan tim-tim yang tidak ada pemain asing justru sukses mengalahkan dominasi pemain asing di klub. Artinya, saya sering bilang bahwa di persiapan ini tidak ada tim yang superior,” pungkasnya.

DAPATKAN UPDATE BERITA LAINNYA DI

google news icon

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.